www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Negosiasi PI Malacca Strait Buntu, Pemda Riau dan KKKS Belum Capai Kesepakatan
 
Kinerja Kuartal III 2022, J Trust Bank Bukukan Laba Bersih Rp85,06 M
Senin, 31 Oktober 2022 - 21:37:37 WIB

JAKARTA - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) merilis laporan keuangan triwulan September 2022 dimana Bank meraih laba bersih sebesar Rp85,06 miliar dibandingkan rugi bersih Rp337,94 miliar pada periode yang sama pada tahun sebelumnya.

"Laba bersih ini sendiri didorong oleh pertumbuhan kredit bruto sebesar 75,79 persen menjadi Rp17,61 triliun serta pertumbuhan simpanan nasabah sebesar 47,80 persen menjadi Rp23,57 triliun pada posisi bulan september 2022 dibandingkan desember 2021," kata Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai, Senin (31/10/2022).

Selain itu, sambungnya, pendapatan bunga tumbuh positif sebesar 61,45 persen menjadi Rp1,17 triliun dari sebelumnya Rp723,48 miliar pada September 2021.

"Dan peningkatan pendapatan bunga yang signifikan ini terutama disebabkan oleh pertumbuhan kredit dimana bank memastikan ekspansi kredit dilakukan secara selektif dan tetap berpegang teguh pada prinsip kehati-hatian dengan rasio NPL yang terus membaik yaitu NPL gross 2,18 persen dan NPL Net 1,53 persen," terangnya.

Ia menyebutkan, kondisi permodalan Bank semakin kuat dengan adanya penambahan setoran modal dari Pemegang Saham Pengendali yaitu J Trust Co Ltd di bulan September 2022 sebesar Rp117 miliar sehingga posisi modal inti minimum Bank menjadi Rp2,76 triliun dan Rasio Kewajiban Penyediaan Modal Minimum Bank menjadi 14,24 persen.

"Penambahan setoran modal dari J trust Co Ltd ini merupakan wujud komitmen pemegang saham pengendali J trust bank untuk melakukan pemenuhan modal inti minimum bank paling sedikit sebesar Rp3 triliun sebelum 31 desember 2022," jelas Ritsuo Fukadai.

"Di samping itu, kondisi fundamental yang solid juga mendukung J trust bank dalam menghadapi ketidakpastian serta memanfaatkan peluang pertumbuhan bisnis untuk terus meningkatkan kinerja yang semakin baik ke depannya," pungkasnya.(rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Perundingan terkait PI BUMD di Wilayah Kerja Malacca Strait, pertemuan ini berlangsung secara virtual (foto/ist)Negosiasi PI Malacca Strait Buntu, Pemda Riau dan KKKS Belum Capai Kesepakatan
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kepulauan Meranti, IrmansyahTunda Bayar di 2024, Pemkab Kepulauan Meranti Siapkan Solusi di Awal Tahun 2025
Desa Batu Ampar dan Kelurahan Selensen banjir (foto/yendra)Dua Kecamatan di Inhil Dilanda Banjir Akibat Hujan Deras
  Ilustrasi Pekanbaru rawan pohon tumbang di musim hujan (foto/int)Musim Hujan Rawan Pohon Tumbang, DLHK Pekanbaru Imbau Warga Waspada
Pemprov Riau umumkan hasil seleksi PPPK besok (foto/int)BKD Riau Umumkan Hasil Seleksi PPPK Besok, Kuota Masih Tersisa 628 Lowongan
Lonjakan trafik Tol Permai dan Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar saat Libur Nataru 2025 (foto/ist)Lonjakan Trafik Tol Pekanbaru saat Libur Nataru 2025: Naik Hampir 50 Persen
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved