www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024
 
Awas! Inflasi Pernah Tembus 17% di Era SBY Gegara Harga BBM Naik
Kamis, 01 September 2022 - 08:14:17 WIB

JAKARTA - Pemerintah berkali-kali memberikan sinyal kuat untuk menaikkan harga BBM subsidi dalam waktu dekat. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono membeberkan dampak yang akan terjadi jika harga BBM naik.

Ia mengatakan jika harga BBM naik, maka inflasi bisa semakin terkerek. Hal ini pernah terjadi di tahun 2005. Pada masa Pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) inflasi pernah tembus 17% akibat pemerintah menaikkan harga bensin 32,6% dan Solar 27,3% pada bulan Maret.

Kemudian pada bulan Oktober di tahun yang sama, harga bensin naik lagi 87,5% dan Solar 104,8%.

"Akibat kenaikan BBM itu karena digunakan hampir seluruh sektor, maka inflasi kita di 17,11%. Jadi pentingnya mengendalikan harga energi menjadi catatan berikutnya dari kita supaya tidak memberikan dampak kepada inflasi," kata Margo pada Selasa (30/8/2022) lalu.

Imbasnya, saat itu angka kemiskinan naik dari 15,97% pada 2005 menjadi 17,75% pada 2006 di mana jumlah orang miskin meningkat dari 35,1 juta jiwa menjadi 39,3 juta jiwa. Peningkatan jumlah orang miskin juga tercermin saat pemerintah menaikkan harga BBM pada 2013 dan 2014.

"Kalau BBM naik kemudian pengaruh ke inflasinya tinggi, maka (berdampak) kepada kemiskinan," ujarnya, seperti yang dilansir dari detik.

Pemerintah yang menaikkan harga BBM dua tahun berturut-turut pada 2013 dan 2014 membuat laju inflasi tahunan saat itu mencapai 8,38% dan 8,36%.

"Kenapa dampak dari kenaikan harga BBM ini lebih rendah dari di tahun 2005? Karena di 2013-2014 kebijakan bansosnya sudah mulai bagus sehingga dampak dari inflasi bisa ditekan terutama pada golongan menengah dan rentan yang bawah diredam dengan bansos," jelasnya.

Margo juga mengingatkan tingginya inflasi bisa menurunkan konsumsi rumah tangga yang sekarang jadi penopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Saat inflasi tinggi pada 2005, konsumsi rumah tangga turun dari 4% menjadi 3,2%.

"Kalau ada inflasi tinggi kemudian menggerus pengeluaran rumah tangga, maka dampak besarnya adalah ke pertumbuhan ekonomi. Pelajarannya 2005 begitu inflasi tinggi, konsumsi rumah tangga yang 4% tinggal 3,2%. Demikian juga 2013-2014 (saat BBM naik) konsumsi rumah tangga turun," bebernya.*



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Peningkatan layanan jaringan XL Axiata untuk kelancaran Pilkada Serentak 2024.(foto: istimewa)XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024
Sejumlah Mahasiswa yang tergabung dalam HMI dan BEM Universitas Islam Indragiri laksanakan audiensi dengan Kajari Inhil, (foto/Ayendra)Audiensi dengan Kejari, Mahasiswa Minta Kasus Baznas Inhil Ditangani Profesional
KPU dan Polres Sukses Gelar Senam Sehat, di Lapangan Taman Bukit Gelanggang (foto/bambang)KPU dan Polres Dumai Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Pada 27 November
  Komisi III DPRD Pekanbaru panggil Disdik, Dinkes, dan Dinsos (foto/Mimi)Komisi III DPRD Pekanbaru Panggil Tiga OPD Sekaligus, Ini yang Dibahas
Direktur Eksekutif MPD Riau, Zulfan Efendi (kanan) minta Bawaslu lebih proaktif (foto/yuni)MPD Riau: Bawaslu Harus Proaktif Hadang Politik Uang, Jangan Cuma Nunggu Laporan
Panwascam Kecamatan Sungai Batang saat interogasi gelar berita acara laporan dari warga temuan di lapangan (foto/Ayendra)Masa Tenang Pilkada, Warga dan Panwascam di Inhil Gerebek Tim Paslon Bawa Logistik
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved