PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Brigjen TNI (Purn) Edy Natar Nasution didampingi Kepala OPD Pemprov Riau menyambangi Kota Pekanbaru dalam rangka safari Ramadan 1443 H.
Disaksikan oleh masyarakat setempat, Wagubri kembali menyerahkan bantuan CSR Bank Riau Kepri (BRK) dari Pemprov Riau sebesar Rp25 juta untuk Masjid Al-Musyawarah Jalan Musyawarah Kelurahan Industri Tenayan Kecamatan, Tenayan Raya Kota Pekanbaru, Jumat malam (22/4/2022).
"Kita tadi juga berterima kasih, masyarakat berterima kasih ada bantuan dari Bank Riau Kepri untuk masjid ini," kata Wagubri ketika diwawancarai dikutip dari Media Center Riau.
Sebelumnya, Wagubri mengatakan bahwa Bank Riau Kepri saat ini sedang berposes dan sudah mengarah ke bank syariah. Hal ini, katanya merupakan tanggung jawabnya sebagai seorang pemimpin bagaimana umat terbebas dari bahaya riba.
"Kita menginginkan keberkahan, supaya tidak ada lagi nanti yang berbau riba," harapnya.
Oleh karena itu, Brigjen TNI (Purn) Edy Natar mengajak masyarakat untuk mendukung proses konversi Bank Riau Kepri dari bank konvensional menjadi bank syariah di Indonesia.
"Kita menghimbau masyarakat ini supaya bisa, kalau masih ada yang konvensional ya ikut bersyariah," ungkapnya.
Ditambahkanya, bahwa beberapa waktu lalu, ia menghadiri acara TOP BUMD Award di Jakarta. Pada kegiatan tersebut, 4 BUMD Provinsi Riau mendapatkan penghargaan dalam acara tersebut, salah satunya Bank Riau Kepri.
"Bank Riau Kepri ini kemarin mendapatkan penghargaan TOP BUMD Award di Jakarta. Dari 6 BUMD yang dimiliki Provinsi Riau, 4 diantaranya mendapatkan penghargaan," tuturnya.
"Pak Gubernur juga mendapatkan penghargaan TOP Pembina BUMD Award," tutupnya.
Kedatangan Wagubri di Masjid Al-Musyawarah ini merupakan kunjungan safari Ramadan kedua di Kota Pekanbaru setelah Masjid Al-Ikhlas.
Pengurus Masjid Al-Musyawarah, Soegiyanto menyampaikan terima kasih kepada Wagubri, Pemprov Riau dan semua unsur terkait yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat Pekanbaru.
"Terimakasih, semoga bantuan yang telah diserahkan tadi bermanfaat dan menjadi amal jariyah bagi yang menghibahkan," katanya. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :