www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
 
Pengusaha Sebut UU Cipta Kerja Pondasi Ekonomi di Masa Depan
Rabu, 21 Oktober 2020 - 20:22:44 WIB

JAKARTA - Pengesahan Undang-Undang Cipta Kerja masih menjadi perbincangan hangat. Karena, UU Cipta Kerja masih mendapatkan penolakan dari beberapa masyarakat, khususnya berkaitan dengan ketenagakerjaan.

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Rosan P Roeslani menyebut pengesahan Undang-undang Cipta Kerja memiliki manfaat yang baik bagi perekonomian. Karena UU Cipta Kerja bisa menjadi pondasi yang kuat untuk ekonomi Indonesia di masa mendatang.

”(UU Cipta Kerja) Merupakan pondasi sangat baik untuk diletakan untuk pembangunan ekonomi kita ke depan,” ujarnya dalam acara outlook 2021 secara virtual, Rabu (21/10/2020).

Tak hanya itu, perekonomian juga akan tumbuh berkualitas dan berkesinambungan di masa mendatang. Hal ini persis seperti keinginan pemerintah untuk bisa membawa Indonesia menjadi negara maju.

Seperti diketahui, pemerintah sendiri berkeinginan untuk membawa Indonesia menjadi negara maju pada 2045 mendatang ketika Indonesia berusia 100 tahun. Apalagi Indonesia juga memiliki bonus demography di mana mayoritas penduduk memiliki usia produktif.

“Sehingga menunjang perekonomian kita yang berkelanjutan, berkesinambungan dan berkualitas,” ucapnya, dikutip okezone.

Oleh karena itu lanjut, para pengusaha menyambut positif pengesahan UU Cipta Kerja yang dilakukan oleh DPR beberapa waktu lalu. Diharapkan adanya UU Cipta Kerja ini bisa segera dirasakan manfaatnya bagi perekonomian Indonesia.

“Saya juga sangat mengapresiasi sekali pemerintah dan DPR yang telah mengesahkan UU omnibus law,” kata Rosan.(*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Debat publik kedua Pilwako Pekanbaru 2024.(foto: dini/halloriau.com)Ida-Kharisman Janjikan Tata Kelola Pemerintahan Akuntabel dan Sistem Administrasi Modern untuk Pekanbaru
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal jelaskan pemetaan kerawanan TPS Pilkada 2024 (foto/tribunpku)Bawaslu Petakan Kerawanan TPS Pilkada Riau, 264 TPS di Area Rawan Bencana
Kepala BPOM Inhu Emi Amalia musnahkan obat dan makanan yang tak sesuai ketentuan (foto/andri) BPOM Inhu Musnahkan Obat, Kosmetik dan Makanan, Ini Rinciannya
  Banjir di Riau.(ilustrasi/int)BPBD Damkar Riau Imbau Kabupaten/Kota Siaga Hadapi Potensi Banjir
Personil Polres Inhil sedang laksanakan tes urine (foto/Ayendra)Mendadak, Personel Polres Inhil Cek Urine, Ini Hasilnya
Ketum DPP APKASINDO, Dr Gulat ME Manurung, bersama Menteri PPN/BAPPENAS , Prof Dr Rachmat (kiri) dan Rektor Unhan, Letjend TNI (Purn) Dr Jonni (kanan) di Pusat Pelatihan Infanteri, Jabar (foto/ist)Kenaikan PPN 12 Persen: Apkasindo Minta Jangan Sampai Bebani Petani dan UMKM
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved