www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Safari Ramadan di Pekanbaru, Wagubri Ajak Masyarakat Selalu Jaga Kerukunan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Cegah Stunting, Pemko Dumai dan Tanoto Foundation Bahas Kerja Sama Tingkatkan Kualitas Pengasuhan Anak
Kamis, 06 Maret 2025 - 18:12:02 WIB

DUMAI - Walikota Dumai H Paisal menyambut kunjungan audiensi Tanoto Foundation Riau di ruang kerjanya di Kantor Wali Kota Dumai, Jalan Tuanku Tambusai, Bagan Besar, Kamis (6/3/2025).

Rombongan Tanoto Foundation dipimpin Regional Lead Tanoto Foundation Riau, Dendi Satria Buana. Pertemuan tersebut dihadiri juga oleh Anggota DPRD Dumai Mawardi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Dumai Hj Yusmanidar, Kepala Bappeda Dumai Budhi Hasnul, Sekretaris Disdikbud Handayani dan beberapa pejabat struktural di lingkungan Disdikbud Dumai.

Dalam audiensi ini, terdapat pembahasan terkait beberapa program yang akan dikerjasamakan antara Tanoto Foundation dengan Pemko Dumai ke depan. Di antaranya terkait Program Peningkatan Literasi dan Numerasi, dan program penurunan angka stunting dan pola pegasuhan anak usia dini.

Usai pertemuan, Dendi Satria mengungkapkan bahwa kunjungan ini selain sebagai ajang silaturahmi. Juga bertujuan untuk terus memperpanjang kerja sama antara Tanoto Foundation dengan Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Pendidikan Kota Dumai.

"Kota Dumai merupakan salah satu wilayah mitra Tanoto Foundation sejak tahun 2018 yang telah menjalankan program pendidikan seperti Program Pintar, Fasda Perubahan, dan beberapa program lainnya dengan Pemko Dumai serta sekolah mitra yang saat ini telah berkembang melalui penyebarluasan mandiri yang dilaksanakan oleh Disdikbud Kota Dumai," ujar Dendi.

Sementara Walikota Dumai, Paisal mengapresiasi dan berterima kasih kepada Tanoto Foundation yang terus memperkuat sinergi dalam Khidmat Pendidikan, guna meningkatkan mutu pendidikan di Dumai. 

Menurutnya, berbagai program kerja sama Tanoto Foundation dirasa sangat bermanfaat dan telah menunjukkan progres positif bagi dunia pendidikan di Kota Dumai.

"Maka dari itu, kami berharap kerjasama ini terus berlanjut dan dikembangkan ke beberapa OPD terkait lainnya berdasarkan program yang akan dikerjasamakan kedepan dan kami menyambut baik program peningkatan literasi numerasi, penurunan angka stunting dan program pola asuh anak usia dini 0-3 tahun, karena hasil yang didapat bermanfaat besar terhadap peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan di Dumai Kota Idaman," kata Wako.

Menurutnya, untuk menurunkan angka stunting diperlukan upaya yang intensif, terstruktur dan terkoordinasi, yang melibatkan seluruh jajaran dan pihak terkait.

"Untuk itu kami menyambut baik upaya kerjasama ini antara Pemerintah Kota Dumai dengan Tanoto Foundation, untuk mempercepat penurunan prevalensi stunting melalui peningkatan kualitas pengasuhan anak usia dini," ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Dumai, Hj Yusmanidar mengungkapkan, pertemuan ini guna membahas kerjasama antara Tanoto Foundation dengan Pemerintah Kota Dumai.

"Pertemuan ini membahas kerjasama antara Pemerintah Kota Dumai dengan Tanoto Foundation, terkait beberapa program yang akan dikerjasamakan diantaranya adalah terkait Program Peningkatan Literasi dan Numerasi, dan program penurunan angka stunting dan pola pegasuhan anak usia dini," ungkap Yusmanidar.

Yusmanidar menegaskan bahwa, kerjasama ini sebagai bentuk komitmen Pemko Dumai, dalam program percepatan penurunan stunting dan memajukan sumber daya manusia.

"Meningkatkan kualitas pengasuhan anak usia dini merupakan bentuk investasi jangka panjang bagi generasi Indonesia di masa depan. Hal tersebut membutuhkan komitmen, sinergi, dan kerja sama lintas sektor demi tercapainya Indonesia bebas stunting," pungkasnya.

Penulis: Bambang
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pemprov Riau menggelar Safari Ramadan 1446 H di Masjid Almuhsinin, Pekanbaru (foto/yuni)Safari Ramadan di Pekanbaru, Wagubri Ajak Masyarakat Selalu Jaga Kerukunan
Anggota Polres Inhu dipecat karena terlibat kasus narkoba (foto/detik)Jadi Buronan, Anggota Polres Inhu Dipecat Akibat Terlibat Kasus Narkoba
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Pangkat Purba (foto/int)Pangkat Sebut Penurunan Tarif Parkir di Pekanbaru Tak Cacat Hukum
PT PHR menyalurkan bantuan sembako bagi warga terdampak banjir di Kampar dan Pekanbaru (foto/ist)Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir, PHR Sigap Salurkan Bantuan di Kampar dan Pekanbaru
Polsek Simpang Kanan kembali melakukan pengecekan program ketahanan pangan (foto/afrizal)Ketahanan Pangan, Polsek Simpang Kanan Cek Pekarangan Bergizi Singkong
  BRK Syariah Teken MoU dengan DPD REI Kepri (foto/ist)BRK Syariah dan REI Kepri Hadirkan Pola Kepemilikan Rumah dengan Mudah dan Berkah
PUPR Riau fokus perbaikan jalan provinsi, prioritaskan jalur mudik Lebaran 2025 (foto/int)Perbaikan Jalan Provinsi Riau Dipercepat Menjelang Mudik Lebaran 2025
Pemko Dumai dan Tanoto Foundation bahas kerja sama tingkatkan kualitas pengasuhan anak usia dini (foto/bambang)Cegah Stunting, Pemko Dumai dan Tanoto Foundation Bahas Kerja Sama Tingkatkan Kualitas Pengasuhan Anak
Gubernur Riau, Abdul Wahid berencana tekan angka anak putus sekolah (foto/yuni)Tekan Angka Putus Sekolah, Gubri Wacanakan Pembagian Seragam Gratis
Bantuan CSR BRK Syariah Rp50 juta untuk Masjid Nurul Ibadah Pekanbaru (foto/Yuni)BRK Syariah Serahkan Bantuan CSR Rp50 Juta untuk Masjid Nurul Ibadah Pekanbaru
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved