Waspada Akun WhatsApp Palsu Walikota Dumai
Rabu, 04 Oktober 2023 - 16:55:37 WIB
DUMAI - Kembali beredar akun WhatsApp yang mencatut nama Walikota Dumai, Paisal. Akun tersebut menggunakan display dan picture (DP) walikota untuk menipu korbannya.
Itu diungkapkan Kabid IKP Diskominfo Kota Dumai Muhamad Saddam, Rabu (4/10/2023).
"Modusnya pelaku menggunakan Poto profil walikota Dumai. Kembali kami imbau untuk tetap berhati-hati apabila dihubungi oleh orang tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan Wali Kota Dumai," katanya.
Kami berharap masyarakat bisa berhati hati dan tidak mudah terperdaya dengan pesan melalui WhatsApp dari orang yang tidak bertanggung jawab tersebut.
Untuk mencegah ada korban penipuan yang mengatasnamakan walikota Dumai, Pemerintah Kota Dumai melalui akun Facebook DiskominfoDumai dan Akun Instagramnya @Diskominfo.dumai telah memasang pengumuman bahwa akun WhatsApp mengatasnamakan Walikota Dumai adalah akun palsu.
Masih kata Saddam, Walikota Dumai berpesan agar masyarakat tidak menanggapinya.
"Mohon agar tidak menanggapinya," pesan walikota disampaikan Saddam
Lanjutnya, hati-hati dengan telpon atau pesan masuk dari akun WA yang mengatasnamakan Walikota Dumai. Masyarakat agar dapat lebih waspada terhadap aksi-aksi penipuan dari para oknum yang tidak bertanggung Jjawab.
Saddam berharap pemberitahuan ini disebar luaskan agar masyarakat lainnya tahu sehingga terhindar dari modus si penipu.
"Semoga masyarakat bisa lebih berhati-hati dan waspada karena modus ini sudah sering digunakan, sebelumnya juga pernah terjadi yanh mengatasnamakan Sekretaris Daerah Kota Dumai," pungkasnya.
Penulis: Bambang
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :