www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan Ajak Warga Bagan Nibung Ciptakan Kamtibmas
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Berbagi Berkah di Hari Pahlawan, KIP Dumai Salurkan CSR dan Santuni Anak Yatim
Jumat, 11 November 2022 - 11:37:25 WIB

DUMAI - Krakatau International Port (KIP) Dumai memberikan santunan, untuk anak yatim dari panti asuhan Almunawarah, di Hotel The Zuri Dumai Kamis (10/11/2022) malam.

KIP juga menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Dumai. Acara itu mengangkat tema "Berbagi Berkah di Hari Pahlawan, Meningkatkan Semangat Persatuan dengan Penuh Keberkahan".

Acara ini dihadiri beberapa stakeholder juga mitra kerja KIP di Dumai. Seperti Kepala KSOP Dumai, Ketua DPC INSA Dumai, Ketua DPW ISAA Riau, dan perwakilan pimpinan Terminal Khusus (Tersus) di bawah pelayanan PT Krakatau Bandar Samudera.

Manager Marketing Marine Service KIP Dumai, Agung Sutrisno mengungkapkan, kegiatan ini sebagai wujud kepedulian perusahaan terhadap sesama. Keberadaan KIP diharapkan mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat, termasuk pemasukan bagi daerah.

Dijelaskannya kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk syukur atas kepercayaan agen pelayaran. KIP sendiri memiliki pelayanan jasa pemanduan dan penundaan kapal di wilayah perairan Dumai sejak 2021. Tepatnya di launching pada Februari 2021.

Tidak hanya Dumai, saat ini KIP juga melayani jasa pemanduan dan menundaan di beberapa tempat lain. Meski Pelabuhan Dumai terbilang baru, tetapi peminat dari jasa pandu dan tunda di Dumai ini cukup tinggi. Terbukti setiap hari permintaan pelayanan kepelabuhanan di Kota Dumai kepada KIP semakin tinggi.

Tak hanya itu, di momen Hari Pahlawan ini diharapkan KIP lebih maju. Serta gerak cepat dalam melayani jasa pemanduan dan penundaan kapal, yang telah dirasakan para agen pelayaran yang selalu bekerja tepat waktu.

Agung Sutrisno menambahkan, adanya peningkatan permintaan pelayanan jasa pandu dan kapal tunda dari hari ke hari. Peningkatan pelayanan ini juga didukung oleh komitmen KIP untuk memberikan pelayanan "zero waiting".

"Melalui kegiatan ini semoga dapat meningkatkan silaturahmi antara KIP dengan seluruh mitra," harapnya.

Lalu itu juga mengharapkan masukan dari para agen pelayaran. Agar KIP dapat melakukan pembenahan guna memberikan kepuasan kepada para pengguna jasa.

"Serta berkomitmen untuk terus memangkas waktu tunggu kapal (zero waiting time) agar bongkar muat kapal menjadi lebih cepat," pungkasnya.

Kepala Kantor KSOP yang diwakilkan Kapt Agus Arifianto berharap PT KIP lebih baik lagi. Selalu bersinergi dengan para agen pelayaran.

Dia mengakui jasa pemanduan dan penudaan KIP sangat tepat waktu dalam memberikan pelayanan, diharapkan itu dapat dipertahankan.

Kendati baru beroperasi selama dua tahun, namun KIP telah banyak memberikan kontribusi pada Dumai. sSerta selalu berbagi anak yatim yang silih berganti dalam setahunnya.

"Semoga niat baik yang dilakukan KIP ini memberikan keberkahan dan kesuksesan serta kelancaran dalam bertugas," harap Agus.

Pengurus INSA Dumai Hasan mengungkapkan keberadaan PT KIP memberikan kontribusi sangat besar bagi pengusaha pelayaran. Karena membantu mempercepat proses pemanduan dan penundaan.

"Kami mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh KIP dimana kegiatan ini merupakan kegiatan silaturahmi rutin yang dapat menjaga hubungan baik antar stakeholders terkait," ungkapnya.

Hasan berharap kedepannya pelayanan yang diberikan oleh KBS semakin meningkat dimana performa yang diberikan sampai saat ini sudah sangat baik.

Selanjutnya Ketua ISAA yang diwakilkan oleh H Muktar mengungkapkan pelayanan PT KIP sangat baik dan selalu tepat waktu. Sehingga membantu para agen pelayaran.

Terakhir, Ketua DPC HNSI Kota Dumai Nita Ariani mengucapkan terimakasih kepada PT KIP yang telah membantu, biaya operasional organiasi nelayan ini di Dumai melalui programCSR.

"Untuk menjalankan organisasi nelayan memang dibutuhkan biaya agar program mensejahterakan nelayan Dumai bisa terus berjalan. Saya ucapkan terimakasih kepada KIP yang sudah membantu HNSI Dumai," kata Nita.

Penulis: Bambang
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan ajak masyarakat Bagan Nibung ciptakan Kamtibmas (foto/afrizal)Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan Ajak Warga Bagan Nibung Ciptakan Kamtibmas
Sungai Batang Lampasi di Limapuluh Kota, Sumbar meluap (foto/ist)Banjir Bandang Terjang Limapuluh Kota: Sepasang Suami Istri Jadi Korban, Satu Tewas
Ilustrasi masa tenang Pilkada Riau sebelum hari pencoblosan (foto/int)Masa Tenang Pilkada Riau 2024 Dimulai: Ini Aturan dan Larangan yang Harus Dipatuhi
Ilustrasi jalanan di Kota Pekanbaru rawan banjir sehabis hujan lebat (foto/int)Waspada Banjir, Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Berpotensi Guyur Riau Siang Hingga Malam
Proses perekaman data e-KTP.(ilustrasi/int)Disdukcapil Pekanbaru Tetap Buka Layanan Rekam e-KTP Besok dan Hari Pencoblosan
  Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri bantu digitalisasi Kampung Pangkalan Makmur (foto/ist)Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri Dorong Kampung Pangkalan Makmur Menuju Era Digital
Disdukcapil Pekanbaru memastikan layanan rekam data dan cetak e-KTP tetap buka (foto/tribunpku)Disdukcapil Pekanbaru Buka Rekam e-KTP Khusus Warga Usia 17 Tahun Saat Hari Pencoblosan
Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan dukung Paslon Bermarwah di Pilgub Riau (foto/Sc IG)Anies Baswedan Dukung Abdul Wahid-SF Hariyanto Menangkan Pilgub Riau 2024
Ketua Umum HMI Cabang Bengkalis, Ahmad Suhaendra kritik keras kinerja Bawaslu Bengkalis (foto/ist)HMI Kritik Keras Bawaslu Bengkalis: Sekedar Terima Laporan, Mending Komisioner Tidur di Rumah
Gedung Bawaslu RI.Bawaslu Ingatkan Pukul 00.00 Malam Ini Alat Peraga Kampanye Mulai Ditertibkan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved