www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Fraksi PAN DPRD Meranti Bantah Adanya Isu Konflik Internal yang Berakibat Keterlambatan Pembahasan APBD Perubahan 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Walikota Dumai Sidak Pangkalan Elpiji 3 Kg, Hasilnya...
Selasa, 18 Oktober 2022 - 20:17:06 WIB
Walikota Dumai H. Paisal melakukan Sidak LPG 3 Kg, salahsatunya di Pangkalan LPG M Yusuf Jalan Tenaga Kota Dumai, Selasa (18/10/2022).(foto: bambang/halloriau.com)
Walikota Dumai H. Paisal melakukan Sidak LPG 3 Kg, salahsatunya di Pangkalan LPG M Yusuf Jalan Tenaga Kota Dumai, Selasa (18/10/2022).(foto: bambang/halloriau.com)

Baca juga:

9.850 Pelanggan Sudah Tersambung Air Bersih PDAM Tirta Dumai Bersemai
Pemko Dumai Salurkan Rp75 Juta Bantuan Pembangunan Rumah Ibadah
Walikota Dumai Raih Dana Insentif Rp5,8 M Berkat Berhasil Turunkan Stunting

DUMAI - Walikota Dumai H Paisal melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke pangkalan elpiji 3 kg, salah satunya pangkalan elpiji M Yusuf, Jalan Tenaga, Kecamatan Dumai Kota, Selasa (18/10/2022).

Ikut dalam sidak, Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Dumai, Hermanto dan Area Head PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Dumai, Braman Setyoko.

Tidak hanya sidak ke pangkalan elpiji 3 Kg, tim yang dipimpin langsung Walikota Dumai juga mengunjungi rumah makan di Jalan Jenderal Sudirman, Dumai untuk memastikan usaha rumah makan tersebut tidak menggunakan elpiji 3 kg.

Saat sidak, Walikota juga membagikan SE Walikota Dumai Nomor 510/908.1/DISDAG/2022 tentang imbauan LPG 3 Kg sesuai Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 26 Tahun 2009 tentang Penyediaan dan Pendistribusian LPG.

Dimana, dalam SE tersebut usaha yang diperbolehkan menggunakan LPG subsidi ukuran 3 kg hanya usaha mikro, bukan untuk usaha kecil, menengah dan besar.

Sedangkan pangkalan LPG 3 kg hanya boleh menyalurkan LPG bersubsidi tersebut kepada warga miskin.

"Tujuan dari Sidak LPG 3 kg ini untuk memastikan penggunaan LPG subsidi ukuran 3 kg tepat sasaran bagi masyarakat miskin dan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM)," kata Walikota.

Kepada pemilik pangkalan LPG 3 Kg, Wako berpesan agar selektif dalam menyalurkan LPG tersebut, seperti ASN diimbau tidak membeli LPG bersubsidi.

"Kita akan kawal terus. Kita tidak ingin penggunaan LPG subsidi 3 kg di kota dumai tidak tepat sasaran. Kami mohon kepada seluruh pemilik pangkalan agar lebih jeli untuk mengawal dan melihat warga tempatan yang layak mendapatkan LPG," imbaunya.

"Kami yakin kalau semua pangkalan memiliki semangat yang sama, pasti kekurangan LPG di kota dumai tidak akan terjadi," ungkap Wako.

Sementara Area Head PGN Dumai Braman Setyoko mengatakan akan terus membangun Jargas PGN di Kota Dumai.

Dari segi harga, Bram menjelaskan, dengan memakai jargas dinilai lebih ekonomis dibandingkan menggunakan gas tabung LPG 12 kg atau 50 kg.

"Hingga saat ini, yang telah tersambung jargas sekitar 8.000 hingga 9.000 sambungan rumah, tahun ini akan ditambah sampai 2.000 sambungan rumah," imbuhnya.

PGN Dumai, akan terus berupaya dalam memaksimalkan pembangunan jargas di Kota Dumai agar manfaat penggunaan gas bumi merata untuk dinikmati seluruh masyarakat.

"Kami mengajak masyarakat yang belum memiliki jaringan gas untuk segera mendaftar. Semakin banyak yang mendaftar maka kami dari PGN semakin semangat untuk membangun jaringan," pungkasnya. (Inf)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ketua Fraksi PAN DPRD Kepulauan Meranti, SopandiFraksi PAN DPRD Meranti Bantah Adanya Isu Konflik Internal yang Berakibat Keterlambatan Pembahasan APBD Perubahan 2024
Suzuki Grand Vitara.(foto: istimewa)Suzuki Grand Vitara Hadir Hadapi Kemacetan dengan Solusi Pintar
Ramalan zodiak hari ini.(ilustrasi/int)Ramalan Zodiak 27 September 2024: Leo Harus Sabar, Capricorn Semangat Hadapi Rintangan
Sosialisasi dan Edukasi Pasar Modal Terpadu (SEPMT) 2024 pada Kamis (26/9/2024).OJK dan BEI Kolaborasi Edukasi Masyarakat Tentang Potensi Pasar Modal
Menara Dangmerdu BRK Syariah.Calon Dirut-Komut BRK Syariah Belum Fit and Propert Test, Ini Kata OJK
  Kegiatan MHExpo Pekanbaru 2024 di Living World Pekanbaru.(foto: istimewa)Diramaikan 13 Rumah Sakit, MHExpo Pekanbaru 2024 Bangun Jembatan Layanan Kesehatan dan Pariwisata Medis Malaysia-Indonesia
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru stagnan (foto/int)Harga Emas di Pekanbaru Stagnan di Rp1,461 Juta per Gram
Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), Rahman Hadi.Peringati Maulid Nabi Muhammad, Pemprov Riau Gelar Maulid Akbar di Masjid Raya Annur
Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2024 Akhir Pekan Ini: Balapan Siang Hari
Titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Hotspot di Sumatera Menurun, Riau Sudah Nihil Titik Panas
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved