DUMAI - Dua pasien Lansia terkonfirmasi positif Covid-19 di Dumai meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di RSUD Dumai, Senin (21/2/2022).
Dua Lansia tersebut masing-masing warga Kelurahan Rimbas Kampung jenis kelamin laki-laki dan satu warga Kelurahan Bagan Keladi Kota Dumai jenis kelamin Perempuan.
Keduanya diketahui belum divaksin Covid-19 dan memiliki Komorbid, penyakit ginjal dan paru-paru.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Dumai yang juga juru bicara Satgas Covid-19 Kota Dumai dr. Syaiful, Senin (21/2/2022).
"Hari ini kami mendapatkan kabar duka, dua pasien positif Covid-19 di Kota Dumai meninggal dunia setelah menjalani perawatan secara intensif di RSUD Kota Dumai," kata Syaiful.
Dijelaskan Syaiful, keduanya adalah lansia dan belum pernah divaksin Covid-19, serta memiliki penyakit penyerta atau kormobid, yaitu penyakit paru dan ginjal.
Syaiful menjelaskan bahwa kelompok lansia termasuk dalam kelompok dengan risiko paling tinggi apabila terpapar Covid-19. Untuk itu ia mengimbau agar lansia divaksin lengkap.
Lanjutnya, pemerintah bersama instansi terkait seperti TNI dan Polri terus menyusun strategi akselerasi vaksinasi Covid-19 bagi kelompok lansia di Kota Dumai, menggandeng Puskesmas dan Ketua RT di setiap Kelurahan se-Kota Dumai kami melakukan jemput bola untuk mensukseskan vaksinasi lansia.
Selain itu, melalui kegiatan vaksinasi massal, kelompok lansia selalu kita diprioritaskan untuk menerima vaksinasi Covid-19. Tegasnya.
Kami mengharapkan semua warga Dumai dapat bekerja sama untuk membujuk dan mengajak para orang tua agar mau divaksin.
Mari kita bujuk, ajak, daftarkan dan dampingi orang tua kita untuk menerima vaksin covid-19 di tempat pelayanan vaksinasi terdekat, agar orang tua kita terlindung dan mencegah penularan Covid-19.
"Kami turut berbelasungkawa atas meninggalnya dua pasien tersebut, semoga almarhumah diterima disisi sang pencipta, dan keluarga yang ditinggalkan tabah dan sabar menerima ujian ini," pungkasnya.
Penulis: Bambang
Editor: Rico
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :