Jadi Sasaran Kriminalitas, Dewan Saran Ritel 24 Jam Gunakan Security
Selasa, 15 Maret 2016 - 12:39:35 WIB
PEKANBARU-Aksi kriminalitas seperti pembobolan ritel atau toko yang beroperasi 24 jam di Kota Pekanbaru akhir-akhir ini semakin marak terjadi.
Untuk meminimalisir hal tersebut agar tidak terus terulang, DPRD Kota Pekanbaru menyarankan agar pengusaha menggunakan jasa security sebagai langkah pengamanan.
"Keamanan ritel-ritel yang buka selama 24 jam menjadi tanggung jawab ritel yang bersangkutan. Karena pengusaha ritel harus menyediakan segala sesuatunya terutama menyediakan pihak pengamanan security untuk menjaga keamanan ritel selama beroprasi, dan tidak hanya bertumpu kepada pihak kepolisan semata," ujar Sondia Warman.
Selain itu, masyarakat Kota Pekanbaru juga dihimbau untuk kembali menggalakkan kegiatan Siskamling dan menerapkan lapor 1x24 jam bagi setiap tamu atau pendatang. Hal ini menurut Politisi PAN itu bisa dijadikan langkah untuk mencegah timbulnya tindakan kriminalitas dan pencurian di masyarakat.
"Masalah pengamanan merupakan tanggung jawab kita bersama, pengamanan bukan hanya dari pihak kepolisian saja. Disini perlunya peran serta masyarakat sehingga kriminalitas dapat teratasi," tukas Sondia Warman.
Penulis : Mimi Purwanti
Editor : Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :