www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Casey Stoner Kritik Format Sprint Race MotoGP: Jadi Beban Tambahan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


PPDB Sistem Zonasi Masih Dikeluhkan Warga, Begini Respon DPRD Pekanbaru
Jumat, 14 Juli 2023 - 20:31:08 WIB

PEKANBARU - Warga Kota Pekanbaru hingga saat ini masih saja mengeluhkan soal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan sistem zonasi. Pasalnya dengan sistem zonasi banyak diantara calon murid yang tidak tertampung dan harus memilih sekolah.

Menurut Anggota DPRD Kota Pekanbaru dari Fraksi PKS, Rois SAg, apa yang menjadi keluhan warga Pekanbaru ini salah satu warga di Jalan Selamat tepatnya RT 04/RW 10, Kelurahan Labuh Baru Timur, Kecamatan Payung Sekaki ini merupakan masalah klasik, namun tentunya harus dicarikan penyebab dan solusinya agar tidak terjadi setiap musim PPDB.

"Jumlah sekolah terbatas sementara jumlah siswa mau masuk ke jenjang yang lebih tinggi jumlahnya jauh lebih banyak. Misal dari SD ke SMP dan dari SMP ke SMA. Masalah PPDB sistem zonasi ini perlu ditinjau ulang," kata Rois.

"Tetapi ini kebijakan pemerintah pusat dan kami didaerah juga sudah menyuarakan kepada DPRD provinsi riau hingga DPR RI terkait banyaknya keluhan masyarakat tentang PPDB sistem zonasi. Kami juga ada menyampaikan melalui pimpinan DPRD pekanbaru ketika kunjungan ke Kemendikbud," ungkap Rois, Jumat (14/7/2023).

Anggota DPRD Pekanbaru Dapil VI Kecamatan Senapelan-Payung Sekaki ini juga menyayangkan Pemko Pekanbaru belum sepenuhnya mengalokasikan 20 persen APBD Kota Pekanbaru untuk sektor pendidikan.

Padahal, sesuai dengan amanat Undang-undang tentang anggaran bahwa 20 persen dari APBD harus dialokasikan untuk pendidikan.

"Kayaknya anggaran 20 persen dari pemerintah untuk pendidikan itu belum terwujud, masih jauh dari harapan. Begitupun sektor kesehatan," tuturnya.

"Tentu ini momen bagi Pj walikota pekanbaru muflihun untuk memberikan perhatian serius terhadap dua masalah itu. Seperti BPJS kesehatan itu masih banyak masyarakat kurang mampu yang belum tersentuh," ungkapnya.

Selain itu, Rois yang duduk sebagai Sekretaris Komisi IV DPRD Pekanbaru juga menyerap aspirasi dari warga terkait infrastruktur yakni persoalan jalan rusak dan banjir.

"Sebagian masyarakat itu banyak mengeluhkan soal infrastruktur, terutama di daerah pemilihan (Dapil) saya itu dinomor sekiankan. Tentu ini menjadi catatan bagi saya pribadi, apalagi saya tinggalnya di kelurahan labuh baru barat yang mana jalan payung sekaki itu menjadi sorotan tajam dari warga sekitar dan saya sampaikan kalau itu anggarannya sangat besar sementara kondisi keuangan Pemko itu terbatas," paparnya.

DPRD Pekanbaru pun terus mendorong Pemko Pekanbaru untuk mencari solusi di tengah banyaknya keluhan masyarakat terkait infrastruktur, salah satunya berkoordinasi dengan Pemprov Riau.

"Soal infrastruktur ini, saya tidak boleh berdiam diri juga. Ini kan ada solusinya, seharusnya Pemko pekanbaru dan Pemprov riau itu duduk bareng. Sering-seringlah berkoordinasi, ini penting untuk bisa mendapatkan bantuan keuangan," tutup Rois.

Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Casey Stoner.(foto: int)Casey Stoner Kritik Format Sprint Race MotoGP: Jadi Beban Tambahan
Indosat Ooredoo Hutchison dan GoTo, perusahaan #KaryaAnakBangsa, memperkenalkan Sahabat-AI (foto/ist)Indosat dan GoTo Luncurkan Sahabat-AI, Ekosistem AI Open-Source Pertama Berbahasa Indonesia
Telkomsel gelar program inkubasi Startup NextDev ke-10 (foto/ist)Telkomsel Gelar Inkubasi Startup NextDev ke-10: Dukung Transformasi Digital Indonesia
Gratis cek motor di bengkel resmi Honda se-Riau (foto/ist)Gratis Cek Motor di Bengkel Resmi Honda se-Riau
Pj Bupati Siak, Indra Purnama rapat realisasi anggaran (foto/diana)Pemkab Siak Targetkan Realisasi APBD 2024 Capai 90 Persen
  Pj Sekdaprov Riau, Taufik OH.(foto: mcr)Pemprov Riau Raih Predikat Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024 dari Ombudsman RI
Cawagub) Riau, SF Hariyanto melakukan kampanye dialogis di Jalan Gunung Raya, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya (foto/yuni)Emak-emak Antusias Dengarkan Program Wahid-Hariyanto, Siap Tuntaskan Drainase Jalan Hangtuah
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid (foto/ist)Menteri Nusron Peringatkan Oknum Tindak Pidana Pertanahan: Saya Sendiri yang Antarkan ke Aparat
Rapat koordinasi jelang pelaksanaan debat kandidat Paslon Bupati Inhil (foto/ayendra)Rakor Pengamanan Debat Calon Bupati Inhil, Lokasi Dijaga Ketat
KPU Dumai gelar simulasi pemungutan suara Pilkada Serentak 2024 di lapangan Kantor Camat Dumai Barat (foto/bambang)KPU Dumai Gelar Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved