Otomotif
BREAKING NEWS :
DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
 
Jajal Performa Daihatsu Rocky, Teknologi HSA Cegah Mobil Tak Mundur di Jalanan Menanjak
Senin, 07 Juni 2021 - 07:34:06 WIB

PEKANBARU - Resmi diperkenalkan secara virtual di Indonesia pada 30 April 2021 lalu, kini para pengendara bisa langsung menjajal kecanggihan Daihatsu Rocky 1.0L varian A.S.A (Advanced Safety Assist), mulai dari berbagai macam tes performa hingga tes keselamatan.

Dalam hal performa, teknologi Turbocharged pada mesin Rocky 1.0L 1KR-VET memberikan performa dan akselerasi layaknya mesin dengan kapasitas lebih besar.

Selain itu, salah satu fitur canggih keamanan A.S.A, seperti Lane Departure Warning dan Lane Departure Prevention membantu pengendara dengan memberi peringatan dan mengembalikan posisi kendaraan agar tetap pada jalurnya.

Saat berakselerasi, Rocky 1.0L dilengkapi dengan teknologi transmisi D-CVT (Continuously Variable Transmission) terbaru Daihatsu, yaitu Dual Mode CVT, yang menghadirkan pengalaman berkendara lebih halus, responsif, sekaligus tetap hemat bahan bakar.

Sedangkan pada uji keselamatan, salah satu fitur A.S.A penting lainnya, Daihatsu memberikan pengalaman berkendara lebih aman, seperti Pre-Collision Warning dan Pre-Collision Braking yang dapat membantu pengendara dengan memberi peringatan dan melakukan pengereman secara otomatis untuk mengurangi dampak dari tabrakan dengan kendaraan di depan akibat situasi jarak yang terlalu dekat, maupun terlambat dalam melakukan pengereman.

Daihatsu Rocky juga dapat melewati jalanan menanjak dengan berbagai sudut ketinggian yang menggambarkan berbagai kondisi jalanan menanjak di Indonesia, didukung fitur HSA (Hill Start Assist), yakni teknologi yang membantu pengemudi dengan mencegah mobil agar tidak mundur saat berhenti di jalanan menanjak.

Selain beragam fitur canggih di atas, Rocky dibekali dengan rear parking camera dan back sonar yang dapat membantu visibilitas pengendara agar lebih aman saat bermanuver mundur.

Daihatsu Rocky juga dilengkapi dengan SRS Airbag untuk pengemudi dan penumpang, ABS (Anti-Lock Brake System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), serta VSC (Vehicle Stability Control).

Tak heran apabila Daihatsu Rocky dinilai layak menjadi pilihan bagi pengendara yang berjiwa muda dan ingin tampil eksis.

“Setelah diluncurkan, konsumen dapat merasakan sensasi berkendara Daihatsu Rocky disertai beragam fitur unggulan canggih terkini yang bisa membuat perjalanan menjadi lebih aman, nyaman, dan menyenangkan,” ungkap Audi Tarantini, R&D Testing Department Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam keterangan pers, Kamis (3/6).

Daihatsu Rocky di Indonesia memiliki dua pilihan mesin, yakni 1.0 liter turbo dan 1.2 liter. Namun, baru versi 1.000 cc turbo yang resmi dijual, untuk 1.200 cc menyusul. Rocky 1.0 liter turbo diposisikan sebagai varian paling tinggi.(*)




   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
  • Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024
  • 8 Tips Biar Lantai Rumah Kamu Wangi Abis Lebaran
  • Disdik Pekanbaru Gandeng 3 OPD dalam PPDB 2024/2025
  • Mantap, Kafilah Siak Masuk Final 8 Cabang Lomba MTQ ke-42 Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved