www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Kematian Massal 25 Ton Ikan di Danau Maninjau, Kerugian Ratusan Juta Rupiah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 
Dompet Dhuafa Riau Catat Pertumbuhan Donasi 26 Persen Tahun Ini
Jumat, 13 Desember 2024 - 15:19:58 WIB
Dompet Dhuafa Riau catat pertumbuhan donasi 26 persen Tahun 2024 (foto/riki)
Dompet Dhuafa Riau catat pertumbuhan donasi 26 persen Tahun 2024 (foto/riki)

PEKANBARU – Sepanjang tahun 2024, Dompet Dhuafa Riau telah sukses melaksanakan berbagai program unggulan. Salah satu di antaranya adalah pelatihan dan capacity building bagi mitra pengelolaan zakat, yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan organisasi-organisasi eksternal dalam menjalankan fungsi mereka secara mandiri.

Itu disampaikan General Manager Pengembangan Cabang Dompet Dhuafa, Bobby P. Manulang, dalam pemaparan kinerja lembaga tersebut di Tudung Saji, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, Jumat (13/12/2024).

“Program ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas mitra zakat yang telah menjalani proses inkubasi menuju perolehan izin. Capacity building mencakup pengembangan pengetahuan, keterampilan, hingga sikap, agar mereka mampu menyelesaikan masalah dan mencapai tujuan secara mandiri,” jelas Bobby.

Bobby juga menegaskan bahwa selama 31 tahun berdiri, Dompet Dhuafa tetap konsisten menjalankan misinya untuk memberantas kemiskinan melalui empat pilar utama seperti, ekonomi, kesehatan, pendidikan, serta sosial dan budaya.

“Keempat aspek ini menjadi pondasi dalam setiap program yang kami jalankan,” tambahnya.

Sementara itu, Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Riau, Hendi Mardika, memaparkan bahwa sepanjang tahun 2024, donasi yang diterima mengalami pertumbuhan signifikan sebesar 26 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Dana tersebut telah disalurkan kepada 12.567 penerima manfaat di berbagai wilayah di Provinsi Riau.

“Kami bersyukur atas kepercayaan masyarakat. Dengan pertumbuhan donasi ini, kami bisa terus memperluas manfaat untuk masyarakat, baik melalui program keagamaan, kesehatan, pendidikan, maupun sosial ekonomi,” ungkap Hendi.

Komitmen pada Isu Sosial

Hendi juga menegaskan bahwa Dompet Dhuafa tidak hanya fokus pada isu-isu keagamaan dan bantuan bencana alam, tetapi juga menaruh perhatian pada isu perempuan. Program yang berkaitan dengan peringatan Hari Ibu, misalnya, menjadi salah satu langkah konkret lembaga ini dalam merespons tantangan sosial.

“Program kami mencakup berbagai aspek, mulai dari dakwah, kesehatan, ekonomi, hingga isu-isu sosial seperti perempuan dan gender. Harapannya, masyarakat semakin mengenal program kami dan dapat berkontribusi untuk saling membantu pada tahun 2025 nanti,” katanya.

Sebagai langkah maju, Dompet Dhuafa Riau akan segera menempati kantor permanennya di Jalan Bakti, Pekanbaru, mulai 12 Desember 2024. Ini diharapkan dapat semakin memperkuat pelayanan kepada masyarakat.

Editor: Riki


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)

BERITA LAINNYA    
Fenomena kematian massal ikan kembali melanda Danau Maninjau, Agam, Sumbar (foto/tribunpadang)Kematian Massal 25 Ton Ikan di Danau Maninjau, Kerugian Ratusan Juta Rupiah
Wisata Pulau Cinta, Teluk Jering lumpuh akibat terendam banjir Sungai Kampar (foto/kuantanesia)Banjir Besar Landa Kampar, Pulau Cinta Teluk Jering Lumpuh Total
Zulkardi, anggota DPRD Pekanbaru dari Fraksi PDIP (foto/Mimi)2 Begal Sadis Ditangkap, Zulkardi Dukung Tindakan Tegas Polisi untuk Efek Jera
  Massa bakar mobil maling sawit di Kuansing (foto/ist)Mobil Baru Milik Pencuri Sawit di Kuansing Dibakar Massa
Seminar parenting Buya Yahya soal pengawasan dan mendidik anak di Pekanbaru (foto/Meri)Seminar Parenting Bersama Buya Yahya di Pekanbaru: Mendidik Anak Cerdas di Era Digitalisasi
Eko Wibowo, SPdI, MPd, Ketua Ikatan Alumni Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (IKA FTK) UIN Suska Riau (foto/ist)Penjaringan Rektor UIN Suska Riau Dimulai, Ini Harapan Besar Alumni
Komentar Anda :

 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved