www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Banyak Pesaing, UMKM Riau Harus Berinovasi dan Paham Kebutuhan Pasar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 
Gandeng Rumah BUMN, PHR Kembali Gelar RiYoLC Batch II untuk Tingkatkan SDM Riau
Rabu, 09 Oktober 2024 - 13:37:01 WIB
PT PHR bersama Rumah BUMN, kembali menggelar RiYoLC sebagai ajang kreativitas kaum muda.(foto: istimewa)
PT PHR bersama Rumah BUMN, kembali menggelar RiYoLC sebagai ajang kreativitas kaum muda.(foto: istimewa)

PEKANBARU - Bersama Rumah BUMN, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) kembali menggelar Riau's Youth Leader Club (RiYoLC) sebagai ajang mendorong kreativitas kaum muda.

Hal ini juga bentuk komitmen PHR dalam mendukung peningkatan sumber daya manusia (SDM) generasi muda Riau yang unggul dan berdaya saing.

RiYoLC angkatan (Batch II) diikuti 35 anak muda Riau dari berbagai organisasi, kepemudaan, aktivis masyarakat dan mahasiswa.

RiYoLC dibuka langsung Asisten II Setdaprov Riau, M Job Kuriniawan yang mewakili Pj Gubernur Riau di Balai Serindit, Selasa (9/10/2024).

Program RiYoLC merupakan suatu ajang kolaborasi PHR dengan tokoh-tokoh muda untuk melahirkan ide-ide dan pemikiran kreatif yang bermanfaat bagi masyarakat Riau.

Melalui pertemuan ini, peserta diharapkan dapat saling berbagi ilmu dan pengalaman sehingga bisa membuka cakrawala dan cara pandang untuk kemajuan bersama.

RiYoLC 2024 mengusung tema 'Membangun Generasi Mandiri melalui Pemberdayaan UMKM yang berkelanjutan di Area Operasi Pertamina Hulu Rokan'.

Pemprov Riau mengapresiasi komitmen PHR dalam mendukung peningkatan kapasitas generasi muda dalam membentuk jiwa mandiri dan inovatif.

“Lewat RiYoLC semoga semakin mempermudah generasi muda mewujudkan kemajuan dan pertumbuhan ekonomi lewat UMKM yang mandiri di Riau,” kata Job.

Menurut Job, peran UMKM sangat besar untuk pertumbuhan perekonomian di Indonesia. Sedangkan di Riau jumlahnya mencapai 531.347 UMKM.

Ia berpesan kepada para peserta agar mengikuti program dengan baik. Para peserta akan mendapat pendampingan capacity building  untuk mewujudkan program kemasyarakatan.

“Tentunya kita berharap ilmu yang sudah diperoleh dapat langsung diimplementasikan di lingkungan masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, Corporate Secretary PHR, Rudi Ariffianto mengapresiasi peserta yang hadir sebagai orang-orang penuh inspiratif dan punya kepedulian untuk kemajuan masyarakat Riau.

Ia memberikan kesan yang sangat positif di mana anak muda milenial perlu didorong agar bisa memberikan sesuatu yang lebih pada masyarakat sekitar.

Lewat RiYoLC diharapkan akan muncul pemuda yang tangguh dan berdaya saing, melahirkan inovasi dan ide kreatif sehingga dapat berperan di masyarakat.

“Jika nantinya program yang dilahirkan sangat bagus dan memberi manfaat besar bagi masyarkat, bukan tidak mungkin akan diadopsi menjadi program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL),” sebutnya.

Program RiYoLC membekali peserta tentang kepemimpinan, public speaking, perencanaan dan pengelolaan project.

Kemudian riset lapangan dan pematangan program, terakhir peserta diminta untuk presentasi dan penilaian.

Ide-ide kreatif yang lahir nantinya diharapkan dapat diaplikasikan bersama dalam program TJSL sesuai dengan kebutuhan masyarakat Riau.(rilis)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)

BERITA LAINNYA    
Asisten II Setdaprov Riau, M Job Kurniawan.(foto: int)Banyak Pesaing, UMKM Riau Harus Berinovasi dan Paham Kebutuhan Pasar
Kepala KPw BI Riau, Panji Achmad.(foto: istimewa)Ekonomi Riau Tumbuh 3,70 Persen di Triwulan II 2024
Production Superintendent EMP Bentu Limited, Dadi Mulyadi, beri edukasi tentang industri hulu migas ke siswa SMAN Bernas Binsus (foto/Andy)Siswa Pangkalan Kerinci Antusias Ikuti Edukasi Hulu Migas bersama EMP Bentu
  Kepala KPw BI Riau, Panji Achmad dalam kegiatan Bedelau di Aula BI Riau.(foto: barkah/halloriau.com) Prospek Ekonomi Riau 2024 dan Dukungan Kebijakan Bank Indonesia
Prosesi upacara HUT Gudep MAN 1 Tembilahan (foto/Ayendra)Pramuka MAN 1 Tembilahan Gelar Upacara HUT Gudep ke-46
BEM UHTP turun ke jalan guna galang dana peduli Palestina selama tiga hari (foto/Yuni)Gandeng INH dan SHARE, BEM UHTP Gelar Aksi Galang Dana Palestina
Komentar Anda :

 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved