www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Wujudkan Generasi Hijau, PHR Dorong Sekolah di Riau Raih Predikat Adiwiyata
 
Bersama 2 Pakar Internasional, Direktur BRK Syariah Isi Seminar ICBISEA 2024 Umri
Kamis, 28 November 2024 - 14:16:57 WIB

PEKANBARU - Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah, MA Suharto menjadi pembicara pada International Conference On Businness Innovation, Sosial Sciences, Economics and Accounting (ICBISEA) 2024 yang ditaja Universitas Muhammadiyah Riau (Umri).

Seminar internasional ini diikuti 12 negara dan dua pemateri Internasional dari Philipina dan Malaysia, dengan mengambil topik business and management, innovation, economics dan accounting.

Kegiatan ini mengusung tema The conference themes are not limited to the list above and submissions from social sciencess and other area are welcomed' yang berlangsung di ruang Sharia Digital Center (SDC) Menara Dang Merdu BRK Syariah, Kamis (28/11/2024).

Rektor Umri, Dr H Saidul Amin melalui Dekan FEB Umri, Mizan Asnawi menyampaikan, seminar internasional perdana yang dilaksanakan Fakultas Ekonomi Bisnis UMRI ini didukung sepenuhnya BRK Syariah.

Seminar nasional rutin yang dilaksanakan tiga kali dalam setahun dan kini ditingkatkan menjadi seminar internasional.

"Apresiasi yang luar biasa kepada BRK Syariah yang telah mendukung penuh seminar internasional perdana yang kami laksanakan ini. Alhamdulillah, kegiatan ini diikuti 12 negara dengan 58 artikel yang siap pada hari ini. Peserta seminar berasal dari mahasiswa, dosen dan praktisi," kata Mizan.

Dilanjutkannya, kegiatan seminar bertujuan untuk memberikan wawasan tentang perkembangan ekonomi saat ini termasuk tentang bisnis perbankan syariah.

Selain Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah ada dua lagi pembicara yaitu Prof Dr Sema G Dilna yang merupakan Cotabato State University Philipina dan Prof Rushami Zien Yusoff dari University Muhammadiyah Malaysia.

"Kegiatan ini akan rutin kita laksanakan setiap tahun dan ini sudah menjadi kewajiban kampus untuk melaksanakan seminar sebagai forum akademik. Dan ini juga salah satu syarat untuk memenuhi akreditasi unggul bagi kampus," tuturnya.

"Seminar ini sudah menjadi kewajiban, ada tridarma perguruan tinggi yaitu pendidikan, riset dan pengabdian. Seminar ini lebih dekat dengan riset, karena ada 58 peserta akan mempresentasikan hasil penelitian mereka," sambungnya.

Untuk diketahui, pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Umri, ada empat program studi diantaranya ekonomi pembangunan, akuntansi, bisnis digital dan manajemen.

Dari empat program studi itu, yang sudah memperoleh akreditasi yaitu manajemen. Sedangkan untuk Ekonomi Pembangunan dan Akuntansi sedang dalam proses akreditasi dengan target akreditasi unggul.

"Saat ini peminat calon mahasiswa untuk masuk FEB di Umri ini cukup banyak, angkanya setiap tahun terus meningkat dan yang paling banyak itu memilih manajemen dan akuntansi," tuturnya.

"Apalagi kita juga sudah bermitra dengan sejumlah perusahaan untuk dan lembaga pendukung untuk mensupport mahasiswa yang memiliki skill dan potensial. Sehingga calon alumni memiliki kesempatan kerja yang tinggi," bebernya.

Dalam seminar internasional tersebut, Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah, MA Suharto memaparkan tentang pandangan ekonomi dan politik Indonesia di era transisi Pemerintahan baru, resiliensi dan tantangan ekonomi domestik, strategi peningkatan pertumbuhan ekonomi Indonesia, strategi bisnis, serta perkembangan bisnis BRK Syariah.

"Di BRK Syariah kami juga telah melakukan inovasi dan transformasi bisnis integrasi tanda tangan elektronik BSrE dan layanan Chatbot cerdas yang menggunakan generative AI dapat memberikan respons otomatis kepada nasabah, menjawab pertanyaan umum, dan membantu proses komunikasi dengan layanan bank," ungkap Suharto.

"Terimakasih kepada Umri yang telah menggagas acara ini, semoga ini dapat memberikan manfaat yang banyak untuk peserta seminar," pungkasnya.

Penulis: Sri Wahyuni
Editor: Barkah



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PT PHR bersama mitranya, LPPM Universitas Muhammadiyah Riau saat memberikan sosialisasi dan bimbingan teknis kepada sekolah-sekolah di Riau (foto/ist)Wujudkan Generasi Hijau, PHR Dorong Sekolah di Riau Raih Predikat Adiwiyata
Pemuda diserang harimau mendapat pengobatan di Puskesmas Sungai Apit, Siak (foto/int)Pemuda di Siak Diserang Harimau Saat Memancing, Alami Luka Parah
Relawan Arus Bawah berperan penting kemenangan Abdul Wahid-SF Hariyanto (foto/ist)Ada Peran Penting Arus Bawah di Balik Kemenangan Abdul Wahid-SF Hariyanto
  Perolehan suara Agung Nugroho-Markarius tinggalkan empat rival di Pilkada Pekanbaru (foto/int)Perolehan Suara Agung-Markarius Melesat di Pilkada Pekanbaru Tinggalkan Rival, Ini Strateginya
Bupati Petahana Rohil, Afrizal Sintong (kiri), Bupati Siak Alfedri, dan Bupati Inhu, Rezita (foto/int)2 Bupati Petahana Tumbang di Inhu dan Rohil, Persaingan Ketat di Siak
Seminar ICBISEA 2024 di Menara Dang Merdu BRK Syariah.(foto: sri/halloriau.com)Bersama 2 Pakar Internasional, Direktur BRK Syariah Isi Seminar ICBISEA 2024 Umri
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved