www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Susun Roadmap Pengurangan Emisi GRK, Menteri LH Hanif Kunjungi PT Musim Mas
 
BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan Gelar Khitan Massal untuk Anak Dhuafa
Kamis, 04 Juli 2024 - 16:31:24 WIB

TANJUNGPINANG - BRK Syariah Cabang Tanjungpinang Pamedan, bekerja sama dengan Baznas Provinsi Kepulauan Riau dan Klinik Al Rasha Health Care Centre, melakukan kegiatan khitan massal untuk anak-anak dhuafa. Kegiatan ini berlangsung di Klinik Alrasha Healthcare Center Tanjungpinang, Kamis, (4/7/2024).

Kegiatan ini merupakan kerjasama antara BRK Syariah Cabang Tanjungpinang Pamedan dengan Baznas Provinsi Kepulauan Riau, serta Klinik Al Rasha Health Care Centre Tanjungpinang. Dana untuk kegiatan ini bersumber dari zakat yang dikeluarkan karyawan BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan melalui Baznas Provinsi Kepulauan Riau UPZ BRK Syariah Pamedan.

Dalam sambutannya Branch Manager BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan Syahrul, menyampaikan dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat meringankan beban orang tua yang kurang mampu. Serta mendoakan agar anak-anak yang ikut khitanan massal menjadi anak yang sholeh.

"Harapan dengan adanya kegiatan ini dapat meringankan beban orang tua yang kurang mampu dan semoga bisa membentuk karakter anak yang baik sejak dini untuk kelak menjadi anak yang sholeh," kata Syahrul.

Kegiatan sunatan massal ini dilaksanakan bertepatan dengan masa libur sekolah, sehingga antusiasme anak-anak dan orang tua sangat tinggi. Metode yang digunakan oleh Klinik Al Rasha sudah modern, tanpa jarum suntik, gunting, dan laser, sehingga dalam beberapa jam saja anak-anak sudah bisa bermain tanpa rasa sakit.

BRK Syariah Cabang Tanjungpinang Pamedan dan Baznas Provinsi Kepulauan Riau berkomitmen akan terus mendukung kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan. (Rls)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol kunjungi PT Musim Mas di Kabupaten Pelalawan (foto/Andy)Susun Roadmap Pengurangan Emisi GRK, Menteri LH Hanif Kunjungi PT Musim Mas
Sejumlah desa di Kabupaten Kuansing terendam banjir (foto/ultra)Curah Hujan di Kuansing Masih Tinggi, Sejumlah Desa Terendam Banjir Jelang Hari Pencoblosan
Kongres IKA Universitas Islam Riau V sukses digelar (foto/Yuni)Hasil Kongres, Ragil Ibnu Hajar Nahkodai IKA UIR 2024-2029
  APK Paslon Pilkada masih terpajang di Simpang Arifin-Soetta, Pekanbaru (foto/ist)Ratusan APK Masih Terpajang di Pekanbaru Saat Masa Tenang
KPU, Bawaslu, dan Satpol PP Pekanbaru tertibkan APK Paslon (foto/dini)Masa Tenang Jelang Hari Pencoblosan, Tim Gabungan Gencar Penertiban APK di Pekanbaru
Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq Kunker ke Kawasan Konservasi Tahura Sultan Syarif HasyimMenteri Lingkungan Hidup Dukung PHR Percepat Pemulihan Lingkungan di Tahura SSH Siak
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved