www.halloriau.com  


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Sepekan Jelang Pencoblosan, Kapolsek Ajak Warga Simpang Kanan Ciptakan Pilkada Damai
 
BRK Syariah Tepuk Tepung Tawar Lepas 14 Pegawai Berangkat Haji
Senin, 13 Mei 2024 - 20:15:00 WIB

PEKANBARU - Suasana haru dan doa memenuhi Ballroom Menara Dang Merdu BRK Syariah, Senin (13/5/2024) ketika digelar upacara tepuk tepung tawar untuk memberikan doa restu kepada 14 pegawai yang akan melaksanakan ibadah haji ke Tanah Suci.

Dalam acara yang dihadiri seluruh pegawai kantor pusat BRK Syariah, dipimpin Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko, Fajar Restu Febriansyah, upacara dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran dan tausiah dari ustaz Zulfikar yang diundang khusus.

Direktur Operasional, Said Syamsuri yang merupakan salah satu dari 14 pegawai yang akan berangkat haji tahun ini, menerima ucapan selamat dari Fajar Restu Febriansyah, yang juga menyampaikan harapannya agar para jemaah dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan mendapat berkah sepanjang perjalanan mereka.

Fajar Restu Febriansyah menjelaskan, upacara tepuk tepung tawar adalah bagian dari tradisi adat budaya Melayu Riau yang dipertahankan BRK Syariah sebagai ungkapan syukur atas kesempatan untuk menunaikan ibadah haji.

"Kami mendoakan semoga perjalanan lancar dan kembali ke indonesia menjadi haji yang mabrur," ujar Restu.

Setelah mengikuti rangkaian kegiatan, para pegawai yang akan berangkat haji menerima cenderamata dari Divisi MSDI dan ditutup dengan acara bersalaman sebagai tanda ucapan selamat dari seluruh BRK Syariah kepada calon jemaah haji.

Acara ini tidak hanya menjadi momen penting bagi para pegawai yang akan berangkat haji, tetapi juga mencerminkan semangat kebersamaan dan dukungan dari seluruh keluarga besar BRK Syariah.(rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kegiatan cooling system Kapolsek Simpang Kanan, Ipda Martin Luther (foto/afriza)Sepekan Jelang Pencoblosan, Kapolsek Ajak Warga Simpang Kanan Ciptakan Pilkada Damai
Debat Publik kedua Pilwako Pekanbaru 2024.(foto: dini/halloriau.com)Edy-Bibra Janjikan Tambah Anggaran Alokasi Khusus Kesehatan Ibu dan Anak di Pekanbaru
Tokoh Pemuda Riau Hengky Primana.(foto: sri/halloriau.com)Apresiasi DPRD Riau Ungkap Isu Defisit Anggaran Rp1,3 Triliun, Hengky Primana: Jaga Kepercayaan Masyarakat
  Kampanye dialogis Cawagub, SF Hariyanto di Desa Batu Panjang, Kecamatan Rupat Selatan, Bengkalis (foto/ist)Kolaborasi SF Hariyanto-Kasmarni, Siap Wujudkan Jembatan Bengkalis-Bukit Batu dan Dumai-Rupat
PT Musim Mas menerima Penghargaan HUT ke-70 PGRI dan PGN Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)PT Musim Mas Raih Penghargaan di Puncak HUT ke-70 PGRI & PGN Pelalawan
Ilustrasi harga emas melejit di Pekanbaru (foto/int)Makin Silau, Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Suda Tembus Rp1,520 Juta
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved