www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Telkomsel Hadirkan Ramadan Berkah dengan Berbagi dan Konektivitas Andal
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tingkatkan SDM Unggul
Pemkab Bengkalis Siap Dukung Realisasi Beasiswa Indonesia Emas Daerah
Rabu, 19 Juni 2024 - 15:49:58 WIB

BENGKALIS - Guna peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan berdaya saing di Negeri Junjungan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis siap menjadi fasilitator realisasinya program Beasiswa Indonesia Emas-Daerah (BIE-D) di Provinsi Riau.

Itu disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis, Bagus Santoso kala menghadiri sosialisasi tindak lanjut program BIE-D Provinsi Riau di auditorium lantai III Kantor Bupati Pelalawan Rabu (19/6/2024).

Selain dihadiri Ketua Koordinator APKASI Wilayah Provinsi Riau Zukri yang juga Bupati Pelalawan, hadir pula Dewan pembina APKASI Sokhiatulo Laoli, Staf Ahli Bidang Pendidikan dan Kesehatan APKASI Imatul Hasana, Bupati Kuantan Singingi Suhardiman Amby serta perwakilan Kabupaten se-Provinsi Riau lainnya.

Beasiswa Indonesia Emas Daerah merupakan program kerja sama antara Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI), Perguruan Tinggi Negeri, dan Pemerintah Daerah.

Dikatakan Bagus Santoso, pendidikan merupakan pilar utama dalam membangun bangsa. Percepatan peningkatan kualitas generasi muda perlu dilakukan untuk menghadirkan future leader, berskala nasional bahkan internasional yang siap menghadapi persaingan global.

Untuk itu, Bagus Santoso berharap melalui Beasiswa Indonesia Emas Daerah ini, Kabupaten Bengkalis dapat memaksimalkan kuota yang ada untuk mendukung pembangunan berkelanjutan demi terwujudnya Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera (Bermasa).

"Perguruan tinggi negeri memiliki peran sentral untuk mewujudkan SDM berkualitas yang akan berkontribusi dalam mendukung daya saing kesejahteraan masyarakat yang menunjukkan kaitan erat pendidikan dengan pembangunan SDM yang mempengaruhi sektor lain. Sehingga Pemkab Bengkalis berkomitmen mendukung program Beasiswa Indonesia Emas Daerah," ujarnya.

Mantan Wakil Ketua DPRD Bengkalis ini mengatakan, Beasiswa Indonesia Emas Daerah menjadi harapan baru dimana Pemerintah Daerah dapat menjadi fasilitator untuk merealisasikan investasi jangka panjang dengan terbentuknya putra putri daerah yang berkompeten.

Sementara Ketua Koordinator APKASI Wilayah Provinsi Riau Zukri mengungkapkan, sebanyak 21 perguruan tinggi di Indonesia telah bekerjasama dengan APKASI.

"Sehingga ada peluang kabupaten untuk mendapatkan kuota, yang tersedia hampir 9.000. Ini kesempatan bagi Pemkab untuk membantu rakyat yang ekonomi lemah agar berkuliah di kampus-kampus negeri," tegasnya.

Kemudian lanjut Bupati Zukri, APKASI juga menjalin kerja sama luar negeri untuk mendapatkan beasiswa di tiga negara di antaranya Turki, Mesir dan Tiongkok.

Turut mendampingi Wabup Bagus Santoso, Sekretaris Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bengkalis Nurkamarzaman, Kabid Sumber Daya Komunikasi dan Informasi Diskominfotik Prarezeki Indra Muda serta Plh. Kepala Bagian Kesra Setda Bengkalis.

Penulis: Zulkarnain
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Jajaran Direksi Telkomsel saat menyerahkan donasi kepada Panti Asuhan Annisa Pekanbaru dan Panti Asuhan Bhakti Mufarridhun Pekanbaru serta menyerahkan donasi Program CSR Siaga RAFI 2025.(foto: istimewa)Telkomsel Hadirkan Ramadan Berkah dengan Berbagi dan Konektivitas Andal
Walikota Dumai Terima Pagu DAK BOKB,  dari Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Provinsi Riau, Kamis (13/3/2025).(foto: bambang/halloriau.com)Walikota Dumai Terima Pagu DAK BOKB, Dorong Percepatan Program KB dan Pengendalian Penduduk
Ketua Apindo Riau, Wijatmoko Rah Trisno (foto/ist)Apindo Riau Pastikan Perusahaan Siap Cairkan THR Sesuai Ketentuan
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho saat mengecek stok bahan pokok (foto/dini)Pemko Segera Aktifkan Pasar Induk Pekanbaru Guna Tekan Harga Bahan Pokok
Program istimewa Living World Pekanbaru bertajuk Mosaic Ramadan (foto/yuni)Mosaic Ramadan, Living World Pekanbaru Ajak Pengunjung Rayakan Hari Kemenangan
  Suzuki New Carry.(foto: istimewa)Suzuki Catat Pertumbuhan Penjualan 12 persen di Februari 2025, New Carry dan XL7 Jadi Andalan
Ketua Komisi III DPRD Riau, Edi Basri.(foto: barkah/halloriau.com)Ketua Komisi III DPRD Riau Tolak Pemotongan TPP, Sarankan Optimalisasi Aset Daerah
Polsek Tebing Tinggi Barat, Polres Kepulauan Meranti melaksanakan kegiatan penanaman jagung di Desa MantiasaPolsek Tebing Tinggi Barat Tanam Jagung untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional
BRK Syariah beri pelatihan UMKM Kepri tentang inovasi dan teknologi (foto/ist)Dukung UMKM Naik Kelas, BRK Syariah Beri Pelatihan UMKM Kepri Tentang Inovasi dan Teknologi
Walikota Agung Nugroho berencana perbaiki Pasar Cik Puan Pekanbaru (foto/int)Pemko Pekanbaru Rencanakan Perbaikan Pasar Cik Puan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved