www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Heboh Dicurigai Rapat Pemenangan Paslon di Kantor Bupati Kuansing, Ini Faktanya
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemkab Bengkalis Hibahkan Lahan 9 Ribu Meter Persegi untuk Stasiun SPD Bakamla
Selasa, 24 Januari 2023 - 16:18:10 WIB

BENGKALIS - Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI segera membangun Markas Keamanan dan Keselamatan Perairan yang disebut Stasiun System Peringatan Dini (SPD). Stasiun SPD akan dibangun tahun ini di tanah seluas 9.000 meter persegi di Desa Selatbaru, Kecamatan Bantan.

Adapun tanah tersebut merupakan hibah dari Pemkab Bengkalis yang secara formal, Naskah Perjanjian Hibah Daerah dan Berita Acara Serah Terima Hibah Tanah dari Pemkab Bengkalis kepada Bakamla RI dilakukan di Aula Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Selasa (24/1/2023).

Bupati Bengkalis, Kasmarni mengatakan, apa yang dilakukan merupakan komitmen, kerjasama, intensitas dan sinergi Pemkab Bengkalis dalam upaya penyelenggaraan tugas sistematik, menyeluruh, integral dan terintegrasi, dalam mendukung pencapaian target-target pembangunan yang telah ditetapkan Bakamla.

"Kami meyakini apa yang kami lakukan ini dapat meningkatkan kapasitas masyarakat pesisir. Tidak hanya dalam rangka mendukung upaya pengamanan daerah perairannya, namun juga meningkatkan taraf hidup penduduk di wilayah pesisir perairan pulau bengkalis," ujarnya.

Bupati berharap kepada Bakamla RI, untuk dapat saling berbagi kekuatan, saling mengisi kekurangan, baik dari SDM, sistem, metode serta karya sehingga dapat bersama-sama memajukan daerah.

"Kami menaruh harapan besar, melalui kerjasama yang kita bangun ini, tidak hanya memperkuat upaya pengamanan wilayah perairan bengkalis, tetapi juga dapat meningkatkan kapasitas masyarakat pesisir serta melibatkan unsur masyarakat pesisir untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan pengamanan laut," harap Bupati.

Sementara itu, Kepala Bakamla RI, Laksamana Madya TNI DR Aan Kurnia mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Bengkalis atas tanah yang dihibahkan.

Dikatakannya, total ada 35 titik Stasiun SPD yang akan dibangun, salah satunya di Bengkalis. Dimana Bengkalis akan menjadi prioritas untuk dibangun Stasiun SPD ditahun ini.

Ia menuturkan, Stasiun SPD di Bengkalis masuk dalam zona barat, pembangunannya akan digesa tahun ini, sebab Bengkalis masuk dalam wilayah strategis.

"Stasiun SPD di Bengkalis akan terintegrasi dengan AL se-indonesia dan beberapa instansi terkait, fungsinya untuk mengurangi pelanggaran dan meningkatkan keamanan di laut," pungkasnya.

Penulis: Zulkarnaen
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Momen massa minta Rapat di Kantor Bupati Kuansing dihentikan (foto/ultra)Heboh Dicurigai Rapat Pemenangan Paslon di Kantor Bupati Kuansing, Ini Faktanya
Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi (foto/ist)Pj Gubri Ajak Masyarakat Jangan Sebar Fitnah dan Provokatif Selama Masa Tenang
Ketua Bawaslu Inhil, Rustam rapat Pilkada 2024 (foto/yendra)Selama Masa Tenang, Ketua Bawaslu Inhil Ajak Semua Pihak Menjaga Ketertiban
Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri bantu digitalisasi Kampung Pangkalan Makmur (foto/ist)Mahasiswa KKN MBKM Fisip Unri Dorong Kampung Pangkalan Makmur Menuju Era Digital
Disdukcapil Pekanbaru memastikan layanan rekam data dan cetak e-KTP tetap buka (foto/tribunpku)Disdukcapil Pekanbaru Buka Rekam e-KTP Khusus Warga Usia 17 Tahun Saat Hari Pencoblosan
  Kasatlantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkyan (tengah) minta kendaraan bertonase berat hindari Jembatan Ujung Batu (foto/ist)Jembatan Ujung Batu Amblas, Polisi Minta Kendaraan Tonase Berat Lewat Jalur Alternatif
Jembatan penghubung vital antara Pekanbaru, Pasir Pengaraian rusak parah (foto/int)Jembatan Ujung Batu Rohul Rusak Berat Diterjang Banjir, Akses ke Sumut Terganggu
Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan ajak masyarakat Bagan Nibung ciptakan Kamtibmas (foto/afrizal)Bhabinkamtibas Polsek Simpang Kanan Ajak Warga Bagan Nibung Ciptakan Kamtibmas
Sungai Batang Lampasi di Limapuluh Kota, Sumbar meluap (foto/ist)Banjir Bandang Terjang Limapuluh Kota: Sepasang Suami Istri Jadi Korban, Satu Tewas
Ilustrasi masa tenang Pilkada Riau sebelum hari pencoblosan (foto/int)Masa Tenang Pilkada Riau 2024 Dimulai: Ini Aturan dan Larangan yang Harus Dipatuhi
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved