www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Lebat dan Angin Kencang Melanda Riau Hari ini
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Hasil Rapid Test Keluarga PDP Meninggal di Bengkalis Negatif
Selasa, 14 April 2020 - 16:48:53 WIB

BENGKALIS – Hasil tes cepat atau Rapid Test  Covid-19 terhadap keluarga pasien dalam pengawasan (PDP)  inisial N (69) warga Bengkalis yang meninggal di RSUD Bengkalis beberapa waktu  lalu negatif. Tidak hanya itu, hasil negatif juga terjadi pada para tenaga medis yang ikut dikarantina.

“Alamdulillah, keluarga  pasien beberapa waktu lalu sudah kita lakukan rapid test dan hasilnya negatif. Mudah-mudahan, harapan kita hasil swab untuk almarhum juga negatif,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten  Bengalis, dr Ersan Saputra kepada wartawan, Selasa (14/4/2020).

Walaupun hasilnya negatif, sambung  Ersan lagi, mereka tetap harus menyelesaikan proses karantina  selama 14 hari, termasuk juga para tenaga medis. Karena protokol penanganannya memang seperti itu. “Bukan berarti begitu hasil rapid test negatif lalu karantina pun selesai. Karantina  tetap harus dijalani selama 14 hari,” ujar Ersan lagi.

Seperti diberitakan  warga Bengkalis inisial N (69) yang meninggal di RSUD Bengkalis diketahui positif berdasarkan rapid test. Namun, hasil rapid test tesebut belum membuktikan bahwa yang bersangkutan positif Covid-19. 

Saat itu Ersan mengatakan, rapid test baru skrining awal untuk mendeteksi antibodi, yaitu IgM dan IgG, yang diproduksi oleh tubuh untuk melawan virus. Sementara hasil akurat baru diketahui setelah melalui pemeriksaan swab yang sudah  dilakukan oleh labor RSUD Bengkalis. “Bisa saja rapid test nya positif tapi hasil swabnya negatif Covid ,” kata Ersan lagi seraya menambahkan kalau hasil swab sudah dikirim namun untuk hasilnya harus menunggu.

Sesuai dengan protokol penanganan Covid, Ersan mengatakan keluarga pasien meninggal sudah dilakukan  karantina dan juga akan dilakukan rapid test, termasuk orang-orang yang kontak langsung. Tim Covid juga melakukan tracing untuk memastikan dari mana asal virus seandainya nanti hasil swab benar-benar positif Covid, karena pasien yang meninggal diketahui tidak memiliki riwayat keluar daerah. “Mudah-mudahan hasil swabnya negatif,” harap Ersan lagi.

Ersan kembali mengingatkan kepada masyarakat Bengkalis untuk tidak panik berlebihan dan menyebarkan  berita yang bermacam-macam. Sebaliknya, meningkatkan kewaspadaan dengan melaksanakan anjuran pemerintah dalam memutus mata rantai virus corona. 

Penulis : Zulkarnaen
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Hujan deras di Riau.(ilustrasi/int)Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Lebat dan Angin Kencang Melanda Riau Hari ini
ilustrasi Merger Smartfren-XL Axiata.Menkomdigi Meutya Hafid Soal Rencana Merger Smartfren-XL Axiata
Kerusuhan Ormas rusak Car Wash di Jalan Nangka Pekanbaru.Bentrok di Pekanbaru Dipicu Dugaan Arena Judi Berkedok Car Wash, Pj Wako Pekanbaru akan Periksa Izin
Polisi saat penggrebekan.Polisi Gerebek 'Kampung Teleng' Air Molek, Puluhan Warga Dites Urine-Ditangkap
Mantan Plt Sekretaris DPRD Riau dijatuhi hukuman 6 tahun penjara (foto/tribunpku)Eks Plt Sekretaris DPRD Riau Divonis 6 Tahun Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
  Anggota Komisi IV DPRD Pekanbaru Zulfan Hafiz ST.Strategi Komisi IV DPRD Pekanbaru Jika Pemko Tetap Pihak Ketigakan Pengangkutan Sampah Tahun Depan
Hyundai Tucson.3 Hari Lagi Hyundai Tucson Baru Meluncur di RI, Lebih Murah dari Honda HR-V?
ilustrasi.Konon Kerugian Negara di Kasus SPPD Fiktif DPRD Riau Capai Rp 100 Miliar Lebih, Ini Kata BPKP
Pengurus Permabudhi Provinsi Riau periode 2023-2027 resmi dilantik (foto/ist)Permabudhi Riau Siap Berperan Aktif Perkuat Kerukunan Antar Umat Beragama
Polisi tangkap pelaku kerusuhan antar Ormas di Pekanbaru (foto/detik)CCTV Disita, Polisi Amankan 8 Orang Diduga Terlibat Bentrokan Ormas di Pekanbaru
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Telkomsel Beri Selamat Ucapan HUT ke halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved