Home / Pemprov Riau | ||||||
Sah, Diperpanjang 3 Bulan, Gubri Lantik Taufik OH Sebagai Pj Sekda Riau Senin, 10/03/2025 | 11:56 ![]() ![]() ![]() ![]() | ||||||
![]() | ||||||
Gubri Abdul Wahid lantik Taufik OH sebagai Pj Sekda Riau (foto/Yuni) PEKANBARU - Gubernur Riau Abdul Wahid resmi melantik Taufiq Oesman Hamid sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Senin (10/3/2025). Prosesi pelantikan ini dilakukan pasca berakhirnya masa jabatan Taufiq OH pada Januari lalu. Kemudian, Pemerintah Provinsi Riau memutuskan untuk memperpanjang masa jabatannya selama tiga bulan ke depan guna menjaga stabilitas birokrasi.
Gubernur Riau Abdul Wahid menyebutkan sebagai motor pergerakan pemerintah daerah, tugas Sekdaprov Riau terbilang cukup berat. Dirinya berharap Taufiq OH dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.
"Jabatan yang sangat strategis ini berfungsi untuk membantu kinerja gubernur dan wakil gubernur. Saya berharap saudara Taufiq OH dapat memberikan dukungan maksimal dalam memastikan birokrasi terlaksana dengan baik," kata Abdul Wahid.
Kemudian, Gubri Abdul Wahid juga menyinggung kekosongan jabatan pada organisasi perangkat daerah (OPD). Dirinya meminta Taufiq OH untuk segera melakukan berkoordinasi dalam mengisi kekosongan tersebut.
"Saya dapat informasi ada 10 kepala OPD yang masih kosong, kita minta untuk diisi secepatnya, agar roda pemerintahan berjalan dengan baik. Kita ingin kerja pemerinta berjalan maksimal, tidak ada pelayanan masyarakat yang tidak berjalan," kata Abdul Wahid.
Untuk diketahui, saat ini jabatan pejabat tinggi Pratama (PTP) di lingkungan Pemprov Riau, masih banyak mengalami kekosongan.
Tercatat sebanyak 10 OPD yang mengalami kekosongan, 6 OPD dijabat oleh Plt dan 2 OPD yang akan masuk masa pensiun.
Penulis: Yuni
Editor: Riki
|
||||||
![]() ![]() |
Komentar Anda:

HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2025. All Rights Reserved |