Home / Dumai | ||||||
Rakor Perdana Bersama Semua OPD, Wako Dumai Bahas Efisiensi Anggaran dan Program Strategis Senin, 03/03/2025 | 19:50 | ||||||
![]() | ||||||
Walikota Dumai, Paisal pmpin Rakor perdana bersama seluruh Kepala Perangkat Daerah (foto/bambang) DUMAI - Walikota Paisal didampingi Wakil Walikota Sugiyarto memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) perdana tahun 2025 bersama Kepala Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemko Dumai. Rakor berlangsung di Ruang Rapat Wan Dahlan Ibrahim, Senin (3/3/2025). Pertemuan strategis ini merupakan jumpa pertama Walikota Dumai Paisal dan Wawako Sugiyarto bersama segenap jajaran Kepala OPD setelah dilantik pada hari Kamis 20 Februari lalu oleh Presiden RI Prabowo Subianto. Wako Paisal dalam sambutannya mengatakan, rapat koordinasi ini selain sebagai ajang silaturahmi juga memperkuat sinergi antara seluruh perangkatnya. Guna mewujudkan pelayanan yang lebih baik dan pembangunan yang berkelanjutan di Dumai Kota Idaman. "Alhamdulillah Rakor tadi berjalan lancar. Intinya yang kami bahas di dalam rapat tadi untuk memperkuat koordinasi seluruh perangkat daerah dalam mengintegrasikan program pembangunan daerah dengan program nasional," ungkap Paisal. Wako Paisal menekankan pentingnya sinkronisasi antara program nasional, yang tercermin dalam agenda pembangunan nasional Asta Cita, program Pemerintah Provinsi Riau dengan program prioritas dan khidmat Pemko Dumai. "Rapat koordinasi ini memiliki peran strategis untuk memastikan seluruh program pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah, berjalan secara sinergis dan berkesinambungan. Tentunya dengan memperhatikan efisiensi dan efektivitas penggunaan anggaran, sehingga setiap program benar-benar memberikan dampak positif dan mensejahterakan masyarakat Dumai khususnya," ujar Walikota Dumai. Senada dengan pernyataan H Paisal, Wakil Wali Kota Dumai Sugiyarto menegaskan bahwa efisiensi yang diterapkan pemerintah pusat tidak boleh menghambat pembangunan dan kinerja pemerintahan di daerah. "Kami berharap efisiensi ini tidak menghalangi kegiatan dan pekerjaan," tuturnya. Ia juga mengingatkan pentingnya kepedulian Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemko Dumai terhadap keberlanjutan program-program khidmat strategis di bawah kepemimpinan Wali Kota Dumai H Paisal dan dirinya. "Kami yakin setiap OPD punya peran dalam keberhasilan program ini. Semua harus terlibat, bukan hanya satu dinas saja. Ini akan dievaluasi dan harus menjadi perhatian kita bersama," tambahnya. Dengan langkah tegas dan strategi yang jelas sejak hari pertama, keberlanjutan kepemimpinan H Paisal dan Sugiyarto diharapkan mampu membawa Dumai semakin unggul, maju, dan terdepan dalam segala aspek, yang berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Tampak hadir Sekretaris Daerah Kota Dumai H Indra Gunawan, jajaran Staf Ahli dan para Asisten, Inspektur Daerah Kota Dumai, Kepala PD dan Camat di lingkungan Pemko Dumai. Penulis: Bambang |
||||||
![]() ![]() |

HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2025. All Rights Reserved |