Home / Pemprov Riau | ||||||
Perbaikan Jalan Longsor Riau-Sumbar Dikebut, Ditargetkan Rampung Akhir November Rabu, 11/09/2024 | 14:58 | ||||||
Perbaikan Jalan Longsor Riau-Sumbar terus dikebut BPJN Riau (foto/int) PEKANBARU – Proses perbaikan Jalan Lintas Riau-Sumatera Barat (Sumbar) yang sempat tertutup akibat longsor di Desa Tanjung Alay, Kabupaten Kampar, mulai menunjukkan perkembangan positif. Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau telah berhasil memasang jembatan Bailey, memungkinkan arus lalu lintas kembali berjalan sementara selama perbaikan jalan berlangsung. Kepala BPJN Riau, Yohanis Tulak Todingrara, menjelaskan bahwa jembatan Bailey dipasang sebagai solusi darurat untuk memastikan kelancaran lalu lintas di jalur vital yang menghubungkan Riau dan Sumbar ini. "Pemasangan jembatan Bailey sudah selesai dan sekarang sudah bisa dilalui kendaraan," ujar Yohanis pada Rabu (11/9/2024). Yohanis menambahkan, perbaikan jalan utama akan terus dikebut hingga rampung sepenuhnya. Begitu perbaikan tuntas, jembatan Bailey akan dibongkar. "Jembatan ini sifatnya hanya sementara. Setelah perbaikan jalan selesai, kami akan membongkar kembali jembatan Bailey tersebut," jelasnya. Menurut Yohanis, pihaknya menargetkan seluruh perbaikan jalan selesai pada akhir November mendatang. Ia juga berharap tidak ada kendala yang berarti, terutama terkait kondisi cuaca yang kerap tidak menentu. "Kami berharap cuaca tidak menjadi hambatan, sehingga target penyelesaian pada akhir November bisa tercapai," tambahnya dikutip dari MC.Riau. Perbaikan jalan ini sangat dinanti oleh masyarakat dan para pengguna jalan yang mengandalkan rute ini sebagai jalur utama penghubung antar provinsi. Dengan rampungnya perbaikan, akses transportasi di kawasan ini diharapkan kembali normal dan meningkatkan arus mobilitas ekonomi serta sosial di wilayah Riau dan Sumbar. (*) |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |