Home / Motor | ||||||
Kontes Layanan Honda Nasional 2024, AHM Perkuat Hubungan dengan Konsumen Kamis, 08/08/2024 | 22:21 | ||||||
Kontes Layanan Honda Nasional 2024.(foto: detik.com) JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menyelenggarakan ajang bergengsi Kontes Layanan Honda Nasional (KLHN) 2024, yang kini memasuki tahun ke-15. Mengusung tema 'Kolaborasi Satu Hati untuk Indonesia Lebih Dekat, Lebih Hangat,' kontes ini bertujuan mempererat hubungan antara Honda dan konsumennya melalui pelayanan yang lebih profesional, personal dan bersahabat. Ajang ini berhasil menarik 8.430 peserta dari seluruh jaringan motor Honda di Indonesia, yang berasal dari berbagai kategori. Mereka telah diseleksi di tingkat regional dan berkolaborasi dengan 29 main dealer Honda sebelum akhirnya 203 orang terbaik melaju ke tahap penjurian nasional di Jakarta. Dalam KLHN 2024, para tenaga penjual dan front liner Honda berlomba dalam tujuh kategori berbeda, mulai dari Front Line People Reguler hingga Customer Retention Officer. Beragam keterampilan layanan diuji di ajang ini, mencerminkan komitmen AHM untuk terus mengembangkan standar pelayanan terbaik. General Manager Honda Customer Care (HC3) AHM, Antok Yuniarso menjelaskan, KLHN merupakan wujud komitmen Honda untuk selalu menghadirkan layanan terbaik bagi konsumen. "Ini menjadi salah satu upaya kami untuk senantiasa berinovasi dalam mengembangkan standar layanan sesuai kebutuhan konsumen yang kian beragam, menciptakan pengalaman interaksi dengan konsumen yang lebih baik dan menyenangkan," ujar Antok dilansir detik.com, Kamis (8/8/2024). Antok menuturkan, KLHN menjadi platform penting bagi para tenaga penjual Honda untuk mempertajam keterampilan mereka dan memperkuat budaya pelayanan yang fokus pada kepuasan konsumen. "Selama 15 tahun, KLHN telah menjadi ajang yang dinantikan, di mana peserta dapat meningkatkan kemampuan mereka melalui pelatihan dan pengalaman langsung," tuturnya. Dalam rangkaian penjurian nasional, AHM melibatkan beragam ahli profesional serta perwakilan konsumen untuk memberikan penilaian yang komprehensif terhadap para peserta. Lebih dari sekadar kompetisi, KLHN 2024 juga menjadi wadah bagi peserta untuk mendapatkan pembekalan dan wawasan baru dalam memberikan layanan terbaik kepada konsumen. Dengan semakin tingginya standar pelayanan dan komitmen AHM terhadap kepuasan konsumen, KLHN 2024 diharapkan dapat terus memperkuat hubungan antara Honda dan para pelanggannya di seluruh Indonesia.(*) |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |