Home / Pekanbaru | |||||||||
Baru Terkumpul 7 Ekor, Pemko Akan Rapat dengan OPD Bahas Hewan Kurban Sabtu, 08/06/2024 | 19:30 | |||||||||
ASN Pekanbaru sudah kumpulkan tujuh ekor hewan kurban (foto/int) PEKANBARU - Jelang Hari Raya Iduladha 1445 H, aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru kembali akan melaksanakan penyembelihan hewan kurban. Hingga Jumat (7/6/2024), telah terkumpul tujuh ekor sapi yang akan disembelih pada hari raya tersebut. Sapi-sapi ini merupakan hasil kurban perorangan dari Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, termasuk kurban dari Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa dan Sekretaris Daerah Indra Pomi Nasution. Pelaksana harian (Plh) Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdako Pekanbaru, Dedi Damhudi, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengirim surat kepada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mengoordinasikan kurban tahun ini. "Saat ini, peserta kurban yang mendaftar baru sebatas perorangan ke bagian Kesra, termasuk Pj Walikota dan Sekda," ujar Dedi pada Sabtu (8/6/2024). Ia menambahkan bahwa jumlah hewan kurban yang terkumpul saat ini masih didominasi oleh sumbangan individu. "Sampai sekarang baru terkumpul tujuh ekor sapi dari ASN yang berkurban secara perorangan. Untuk pengumpulan dari masing-masing OPD, baru Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) yang berpartisipasi, sementara OPD lainnya masih menunggu," jelas Dedi. Untuk memastikan koordinasi yang lebih baik, Pemerintah Kota Pekanbaru akan menggelar rapat pekan depan. "Kami berencana mengadakan rapat pada Selasa depan dengan seluruh kepala OPD untuk menyampaikan informasi terkait pelaksanaan kurban ini," tutup Dedi dikutip dari pekanbaru.go.id. Dengan persiapan yang matang, diharapkan pelaksanaan kurban pada Iduladha tahun ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Pekanbaru. (*) |
|||||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |