Home / Politik | ||||||
Suara KH Mursyid Tak Terkejar, Ini Prediksi Anggota DPD Dapil Riau Versi Real Count Selasa, 05/03/2024 | 10:54 | ||||||
Calon DPD RI Dapil Riau (ki-ka) KH Mursyid, Arif Eka, Edwin Pratama, dan Sewitri (foto/int) PEKANBARU - Real count KPU untuk DPD RI di Dapil Riau terus bergerak mencapai 61,64%. Perolehan suara KH Muhammad Mursyid tak terkejar calon senator lainnya. Dilihat halloriau.com, Selasa (5/3/2024), data sementara real count KPU untuk DPD di situs pemilu2024.kpu.go.id hingga pukul 10.30 WIB, progres perhitungannya sudah 61,64%. Pada posisi suara terbanyak pertama diperoleh KH Muhammad Mursyid dengan perolehan suara 159.914 suara (8,59%). Posisi kedua Arif Eka Saputra dengan 157.031 suara (8,44%). Peraih suara ketiga masih ada Sewitri dengan 131.352 suara (7,06%). Menariknya posisi keempat ada petahana Edwin Pratama Putra dengan 115.980 suara (6,23%). Sebelumnya suara senator asal Kampar ini kejar-kejaran dengan Dr Chaidir. Sedangkan satu incumbent DPD RI Dapil Riau, Misharti terancam tidak lagi duduk di Senayan. Misharti hanya meraih 103.706 suara (5,57%). Berikut ini adalah hasil sementara kandidat DPD RI Dapil Riau dengan suara terbanyak: 1. KH Muhammad Mursyid MPdI - 159.914 suara (8,59%) Editor: Riki |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |