Home / Rokan Hilir | |||||||||
Lapas Kelas IIA Bagansiapiapi Gelar Salat Idulfitri dengan Warga Binaan Sabtu, 22/04/2023 | 14:19 | |||||||||
Lapas Kelas IIA Bagansiapiapi mengadakan salat Idulfitri 1444 H/2023 M (foto/int) BAGANSIAPIAPI - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bagansiapiapi mengadakan salat Idulfitri 1444 H/2023 M, Sabtu (22/4/2023). Salat Id diikuti sejumlah warga binaan yang berasal dari sejumlah kamar tahanan. Salat hari raya Idulfitri itu berlangsung di lapangan Lapas setempat. Di mana salat itu diikuti Kalapas Kelas IIA Bagansiapiapi, Wachid Wibowo beserta staf dan warga binaan. Salat Idulfitri dimulai pada pukul 07.15 Wib. Bertindak selaku imam Ustaz Afrizal, sementara Khatib disampaikan Ustaz Shakolan Khalil yang berasal dari kantor Kemenag Rohil. Wachid Wibowo mengungkapkan salat Idulfitri berlangsung dengan lancar dan khusyuk. Adapun materi khutbah yang disampaikan khatib sangat menyentuh hati bagi setiap jiwa jamaah maupun warga binaan. "Kita mengharapkan di momentum hari raya Idulfitri ini mampu menjadikan para jamaah dan warga binaan. Sebagai insan yang lebih baik lagi ke depannya," harap Wachid. Penulis: Afrizal |
|||||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |