www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Terinspirasi dari Pemulung
Ridwan Dirikan Bank Sampah di Dayun, Nasabah Punya Rekening Sendiri
Kamis, 07 September 2017 - 10:45:52 WIB

SIAK - Pengelolaan sampah di tingkat kampung melalui Bank Sampah sudah dilakukan sejak 2014 lalu di kampung Sialang Sakti, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak.

Berbeda dengan Bank lain yang berupa bangunan permanen yang dilengkapi dengan pendingin ruangan, Bank Sampah Madani (BSM) di Sialang Sakti ini menempati bangunan seadanya.

Di dalam ruangan, tak ada brankas yang berisi uang tetapi berkarung-karung sampah yang telah dipilah. Sampah plastik, kertas, kardus dan kemasan botol minuman bekas pakai, serta sampah rumah tangga.

Inisiator BSM Ridwan Fahmi menjelaskan, konsep pengelolaan sampah seperti bank ini membuat masyarakat tertarik, apalagi mereka akan mendapatkan keuntungan secara ekonomi.

"Konsep bank sampah ini lahir karena kami melihat pemulung datang dua hari sekali mendapatkan sampah plastik sampai satu mobil pick up. Selanjutnya saya tiru sistem perbankan yang menggunakan buku rekening," ujar alumnus STIE Dharma Putra Pekanbaru itu.

Selain penyelamatan lingkungan dengan konsep menabung, para nasabah menyetor sampah mereka, lalu akan mendapatkan uang sesuai dengan nilai sampah mereka.

"Sampah akan ditimbang dan ditaksir nilainya sesuai harga di pasaran atau pengepul, lalu nilai uang itu yang akan dimasukan ke rekening nasabah," ujarnya.

Sampah yang telah dipilah dan dikumpulkan dalam seminggu lebih kurang mencapai 500 kg, jika diuangkan menjadi sebanyak Rp800 ribu sampai Rp1 juta, tergantung jenis sampahnya juga.

Meski sempat vakum beberapa waktu, BSM hingga saat ini beranggotakan sebayak 150 nasabah dan untuk karyawan nantinya bisa mencapai 35 orang, karena tiap kampung ada petugasnya.

"Dalam waktu dekat ini kami akan memperluas usaha, yang tadinya dari tingkat desa menjadi tingkat kecamatan. Hingga akhirnya seluruh kampung yang di Dayun akan berdiri cabang-cabang BSM," harap Ridwan.

Hal ini juga di sambut  baik oleh Camat Dayun, I Wayan W Wiratama dengan harapan BSM bisa menjadi contoh bagi  daerah lain.
"Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, bisa menabung sekaligus menjaga kebersihan lingkungan di sekitarnya serta bisa menambah ekonomi keluarga," sebut Wayan.

Selanjutnya, rencana ke depan kata dia, BSM yang telah berdiri sejak tahun 2014 ini,  nanti akan membuat gerai-gerai sembako untuk nasabah. saldonya bisa ditukar dengan barang sesuai kebutuhan nasabah. Nantinya setiap nasabah akan dilindungi oleh asuransi dari DKM (Dana Kesehatan Masyarakat).

Terkait hal tersebut Bupati Siak Syamsuar mengatakan, pengelolaan sampah harus dilakukan secara terencana dan terprogram serta pelaksanaannya secara masif dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat.

"Masyarakat harus sadar dan memiliki kepedulian dan punya tanggung jawab bersama dalam mengelola sampah. Selain itu memiliki pemahaman terhadap upaya-upaya pelestarian lingkungan hidup,” ujar Syamsuar, saat peluncuran Bank Sampah Mandiri, di stan kecamatan Dayun.

Syamsuar pun mengapresiasi, apa yang telah dilakukan oleh Ridwan Fahmi, beserta masyarakat kampung yang ada di Sialang Sakti atas ide dan kreatifitasnya mengelola sampah menjadi sesuatu yang memiliki nilai ekonomis.

"Anak muda yang kreatif seperti inilah yang bisa diharapkan untuk membantu pemerintah dalam membangun daerah," ujar Syamsuar.

Penulis : Mg1
Editor : Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
SMAN Plus Riau.(foto: int)Disdik Riau Buka Seleksi Guru SMAN Plus Gelombang Kedua, Ini Jadwalnya
Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lupa Saksikan Atraksi TNI AU di Lanud Roesmin Nurjadin 28 April
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: mcr)Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Pengaduan Pembayaran THR Idulfitri 1445 Hijriyah
Suzuki Ertiga Hybrid Cruise Control.(foto: istimewa)Suzuki Catat Kenaikan Penjualan 14 Persen di Kuartal Pertama 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved