www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pj Wako Pekanbaru Lepas 71 Kafilah, Hadiah Umrah Disiapkan untuk Juara di MTQ ke-42
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ribuan Peserta di Rohil Ikuti Pawai Obor dan Renungan Suci Peringatan HUT RI ke-72
Kamis, 17 Agustus 2017 - 10:23:43 WIB
Dandim 0321 Rohil, Letkol Arh Bambang Sukisworo menyalakan api obor utama kepada perwakilan TNI/ Polri, Dishubkominfo dan Satpol PP- Linmas Rohil.
Dandim 0321 Rohil, Letkol Arh Bambang Sukisworo menyalakan api obor utama kepada perwakilan TNI/ Polri, Dishubkominfo dan Satpol PP- Linmas Rohil.

Baca juga:

DLH Rohil Bersihkan Lumpur Pasca Banjir Sungai Rokan
Maliki Siap Bertarung Jadi Calon Bupati Rohil di Pilkada 2024
Polres Rohil Antisipasi Balap Liar dan Kemacetan di Balam KM 8

BAGANSIAPIAPI - Dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 72 tahun, ribuan peserta yang terdiri dari pelajar, anggota TNI dan Polri serta Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Honorer di lingkungan Pemkab Rokan Hilir (Rohil) mengikuti pawai obor keliling Kota Bagansiapiapi.

Pawai Obor yang dipusatkan di halaman Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Rohil Jalan Merdeka, Bagansiapiapi, Rabu (16/8/2017) malam kemarin itu dilepas oleh Dandim 0321 Rohil, Letkol Arh Bambang Sukisworo dengan menyulutkan api obor kepada perwakilan TNI/Polri, Dishubkominfo dan Perwakilan Satpol PP-Linmas Rohil.

Sebelum pawai digelar, para peserta terlebih dahulu mengikuti upacara Taptu dihalaman kantor BPKAD Rohil, yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Rohil Drs H Surya Arfan MSi, Ketua DPRD H Nasruddin Hasan bersama sejumlah anggota, Forkopimda, dan sejumlah pejabat lainnya. Bertindak selaku Inspektur Upacara Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Bambang Sukisworo.

Upacara diawali dengan penyalaan obor utama oleh Inspektur Upacara Dandim 0321/Rohil, selanjutnya api dinyalakan berangkai sampai kepada obor yang terakhir. Kemudian dilanjutkan dengan pawai keliling, suasana pada malam itupun berubah menjadi terang dan meriah. 

Sementara itu, Tepat pukul 00.00 WIB, Kamis 17 Agustus 2017, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menggelar apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bhakti, Bagansiapiapi. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada apel kehormatan dan renungan suci itu Ketua DPRD Rohil H Nasruddin Hasan, serta dihadiri Sekretaris Daerah H Surya Arfan, Forkopimda, Legiun Veteran, TNI/Polri, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pemuda Panca Marga (PPM), KNPI dan pramuka.

Apel kehormatan ini dimulai dengan penghormatan arwah para pahlawan, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan apel kehormatan dan renungan suci oleh Ketua DPRD Rohil.

Terdapat 3 Pejuang TNI, 6 Polri, 17 Pejuang Rakyat, dan 5 Legiun Veteran, serta  21 Pahlawan Tak Dikenal yang berjuang dalam mempertahankan kemerdekaan RI yang dimakamkan di TMP Kusuma Bhakti, Bagansiapiapi.

“Kalau kita mau mengambil hikmahnya jangan dianggap renungan suci acara rutin, tapi merupakan sesuatu bakti kita kepada para pahlawan. Ini merupakan keikhlasannya daripada para pendahulu kita bagaimana mereka berjuang dan berkorban tanpa memikirkan keselamatan jiwanya, tapi adalah demi untuk NKRI,” ujar Nasrudin Hasan kepada wartawan usai memimpin apel kehormatan dan renungan suci.

Ia menilai, sudah sepantasnya generasi sekarang ini bisa mengisi perjuangan para pahlawan terdahulu yang telah berjuang tanpa mengenal siang dan malam demi mempertahankan NKRI. 

"Malu rasanya ataupun kurang pantas rasanya kalau kita tidak bisa melanjutkan perjuangan para pendahulu kita yang sudah berkorban begitu besar, jiwa dan raga mereka korbankan untuk bangsa dan negara ini,” tuturnya.

Karena itu, lanjutnya, setiap detik-detik apel kehormatan dan renungan suci ini sebagai generasi penerus bangsa kembali kepada bagaimana berterima kasih kepada para pejuang terdahulu. 

“Caranya tentu dengan bekerja lebih keras memajukan bangsa dan negara sesuai dengan harapan cita-cita para pejuang dan para pahlawan kita,” tutupnya.

Penulis: Afrizal
Editor: Yusni Fatimah
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Wako Pekanbaru Muflihun bersama Kakan Kemenag Pekanbaru Syahrul Maulud melepas kafilah dan official ke MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai (foto/int)Pj Wako Pekanbaru Lepas 71 Kafilah, Hadiah Umrah Disiapkan untuk Juara di MTQ ke-42
Penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru membludak selama arus mudik dan balik Lebaran (foto/Yuni)Posko Angkutan Lebaran Ditutup, Bandara SSK II Pekanbaru Layani 168.802 Penumpang
Rayakan momen pasca-Lebaran Idulfitri 1445 H, dengan halalbihalal package di The Premiere Hotel (foto/Yuni)Nikmati Promo di The Premiere Hotel, Mulai dari Menginap Hingga Halalbihalal Package
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
  Polresta Tanjungpinang ciduk ART, pencuri perhiasan hingga uang Rp100 juta milik majikan (foto/int)Terekam CCTV, ART di Kepri Curi Emas dan Uang Majikan Senilai Rp100 Juta
Pelepasan kafilah MTQ Kabupaten Pelalawan menuju Dumai di rumah Dinas Bupati (foto/Andi)Lepas Kafilah MTQ Tingkat Riau ke Dumai, Ini Pesan Bupati Pelalawan
Ilustrasi hujan lebat masih berpotensi mengguyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved