www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pasutri Jadi Pengedar Barang Haram, Polisi Tangkap di Payakumbuh
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Empat Hari di Singapura, Gubri: Dapat Dilihat Kecepatan Pemerintah di Sana Layani Masyarakat
Sabtu, 23 November 2019 - 12:44:23 WIB

PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menyatakan keberadaannya selama empat hari di Singapura untuk melihat bagaimana sistem pendidikan di sini.  

Hal ini disampaikan usai melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Riau, Jumat (22/11/2019). "Empat hari di Singapura kemarin  dalam rangka mengikuti pendidikan. Di sana bisa dilihat bagaimana kecepatan seorang pemerintah dalam melayani masyarakat," ucap Gubri.

Lanjut Gubri, di sana juga diajarkan bagaimana dapat membangun revolusi industri 4.0. Bagaimana bisa memanfaatkan tenaga ahli sekaligus perguruan tinggi, sehingga nantinya kemajuan Indonesia dapat diwujudkan bersama.

"Pembelajaran ini tujuannya adalah untuk kerjasama pemerintah Indonesia dengan Singapura. Dan ini merupakan kebijakan dari Presiden Republik Indonesia (RI) dengan tujuan Indonesia kedepannya dapat mencontoh kemajuan Singapura," terang Gubri.

Dalam mengikuti pendidikan ini, yang diutus adalah beberapa Gubernur serta Bupati/Walikota seluruh Indonesia. Di sana sebutnya, diajarkan bagaimana selaku pemimpin bisa memiliki inovasi.

"Seterusnya, kita diajarkan bagaimana mendidik SDM yang unggul. Kemudian kita diajarkan bagaimana membangun industri, bagaimana kita bisa mengajak para dunia usaha berkhitmad dalam membangun negara dan yang utama pemimpin itu dituntut harus kreatif," tuturnya.

Penulis : Rivo Wijaya
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pasangan suami istri yang menjadi pengedar narkotika di kawasan Kota Payakumbuh (foto/int)Pasutri Jadi Pengedar Barang Haram, Polisi Tangkap di Payakumbuh
Polisi sedang mencari pengemudi mobil yang viral ugal-ugalan di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru (foto/int)Aksi Ugal-ugalan Pengemudi Mobil di Pekanbaru Viral di Medsos, Ini Kata Polisi
Ilustrasi investasi masuk di Kota Pekanbaru (foto/int)Investasi Tembus Rp1,6 T, Pekanbaru Menjadi Magnet Investor
Ilustrasi Pekanbaru dan sekitar rawan diguyur hujan (foto/int)Prakiraan Cuaca Riau: Potensi Hujan Disertai Angin Kencang
Smartfren.Daftar Paket Smartfren Harian hingga Bulanan Mei 2024
  Mobil Porsche tabrak mobil parkir depan Kantor polisi di Medan (foto/detik)Kecelakaan Mobil Depan Kantor Polisi Medan, Porsche Nyangkut di Pagar
Kegiatan RGE Jurnalism Workshop 2024 bersama Tempo Institute di Pekanbaru.(foto: budy/halloriau.com)Gandeng Tempo Institute, RGE Gelar Jurnalism Workshop 2024
Ilustrasi harga emas alami penurunan di Pekanbaru (foto/int)Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Turun Drastis Jadi Segini
Ilustrasi hotspot di Riau nihil (foto/int)BMKG: Pagi Ini Titik Api di Riau Nihil
MotoGPPrancis 2024.Jadwal MotoGP Prancis 2024 Akhir Pekan Ini, Jangan Sampai Kelewatan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved