www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Kasmarni Maju untuk 2 Periode, PDIP Bengkalis Buka Opsi Koalisi
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dibuka Bupati Harris
Pelalawan Expo Diharap Bentuk Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan
Jumat, 07 Oktober 2016 - 21:06:59 WIB

PELALAWAN - Sama seperti tahun sebelumnya, Bupati Pelalawan HM Harris tahun ini kembali membuka gelaran Pelalawan Expo 2016 bersempena HUT Pelalawan ke 17, Kamis malam (6/10/2016). 

Acara ini direncanakan akan berlangsung selama sepekan dimulai sejak tanggal 6 sampai 12 Oktober 2016. Pelalawan Expo sendiri merupakan ajang promosi berbagai usaha dari para pelaku usaha, juga pameran daerah dan instansi yang memperlihatkan hasil kerajinan kreatif.

Dalam sambutannya, Bupati Harris mengatakan bahwa Pelalawan Expo 2015 dilaksanakan dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Pelalawan yang ke-16 dan merupakan pameran multi produk yang meliputi Investasi Daerah, Agribisnis, Produk UKM, Produk Ungulan lainnya, pemaparan keberhasilan pembangunan pemerintah dari masing-masing sektor dan juga Pameran Publikasi Corporate Social Responbility.

"Pelalawan Expo ini merupakan langkah positif dari Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan untuk memperkenalkan daerah dengan segala potensinya dan peluang investasi yang tersedia, khususnya bagi Kabupaten Pelalawan dan umumnya bagi daerah asal para peserta pameran," terangnya.

Diharapkannya, dengan melalui ajang Pelalawan Expo ini dapat terbentuk opini masyarakat yang positif, agar pembangunan di segala bidang bisa berjalan dengan lancar, dapat mendorong ke arah perbaikan yang lebih baik dengan pemberdayaan ekonomi kerakyatan menuju masyarakat yang lebih sejahtera aman dan makmur serta terpeliharanya kesenian daerah Kabupaten Pelalawan.

Pembukaan Pelalawan Expo dibuka dengan pemukulan gong oleh Bupati Pelalawan HM.Harris didampingi Forkopinda dilanjutkan dengan pesta kembang api dan nyanyian serta tarian dari Sanggar Panglima dan Dendang Anak dari Malaysia. 

Usai membuka resmi gelaran Pelalawan Expo 2016, Kamis (6/10/2016) malam, Bupati Pelalawan, HM Harris berkesempatan meninjau sejumlah stand pameran yang ada di areal RPK.

Salah satu stand pameran yang dikunjungi Bupati, yakni stand PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Berkunjung ke stand ini, Bupati terlihat antusias melihat batik karya ibu-ibu binaan Community Development (RAPP).

"Batik bono merupakan icon dari Pelalawan. Hal ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan yang ikut mempromosikan kebudayaan milik Pelalawan," tutur Bupati Harris.

Pada Pelalawan Expo 2016 kali ini, satand RAPP menampilkan hasil kerajinan batik binaaan Community Development (CD) lewat Rumah Batik Andalan. Terutama batik dengan motif Bono yang merupakan ikon wisata Kabupaten Pelalawan.

Tak hanya batik dengan motif Bono, juga dipajang berbagai kerajinan tangan seperti tas terbuat dari kain batik serta madu Foresbi dari pohon Sialang.

Direktur PT RAPP, Rudi Fajar, pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa pada Pelalawan Expo 2016 ini RAPP ingin mempromosikan icon dari Pelalawan, yakni batik motif Bono. Pihaknya berharap batik ini tidak hanya terkenal di Pelalawan tapi di seluruh dunia.

"Turut sertanya RAPP dalam Pelalawan Expo 2016 ini merupakan dukungan terhadap pemerintah dalam mempromosikan daerah Pelalawan, sehingga prinsip pendiri perusahaan, bapak Sukanto Tanoto dapat terwujud, good for community, country, climate dan company," ujarnya.

Penulis: Andy Indrayanto
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kasmarni kembali maju di Pilkada Bengkalis 2024 (foto/int)Kasmarni Maju untuk 2 Periode, PDIP Bengkalis Buka Opsi Koalisi
Dalam rangka Hari Bumi Sedunia, Telkomsel merilis kampanye video "Jejak Kebaikan" ajak pelanggan lestarikan lingkungan (foto/ist)Telkomsel Jaga Bumi dengan Ajak Pelanggan Ciptakan Jejak Kebaikan
Ilustrasi hujan lebat disertai angin kencang melanda Riau (foto/int)Prakiraan Cuaca Riau, Waspadai Hujan Lebat Disertai Petir
Ilustrasi petugas melakukan pemadaman Karhutla di Riau (foto/int)Hotspot Riau Terdeteksi di Siak dan Rohil Pagi Ini
Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution.Usai Jabatan Berakhir, Pj Walikota Pekanbaru Harap Program Prioritas Tak Hilang
  Penyerahan secara simbolis buku LKPJ Kepala Daerah dari Wabub Inhu Junaidi Rachmat ke DPRD Inhu. (foto/andri)Wabup Inhu Serahkan LKPJ Kepala Daerah 2023 ke DPRD
Harga emas di Butik Antam Pekanbaru hari ini turun (foto/ist)Terjun Bebas, Harga Emas Antam 1 Gram Hari Ini di Pekanbaru Dibanderol Segini
Chika Kronologi Selebgram Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi di Hotel Terkait Kasus Narkoba
Pameran All New Honda BR-V di Mal Ska, beberapa waktu lalu.

Efek Libur Lebaran Penjualan Honda BR- V Melonjak Drastis 62 Persen
Workshop Pengembangan Ekosistem Ekonomi Kreatif Tahun Anggaran 2024 pada 23-24 April 2024, bertempat di Pekanbaru.Workshop Pengembangan Ekosistem Ekonomi Kreatif di Riau Diikuti Puluhan Insan Ekraf
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved