www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Optimis Maju, Bacawako Pekanbaru Ini Bertekad Tuntaskan Banjir Hingga Naikkan Upah Pekerja
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Hindari Pungli, PN Pekanbaru Kelas IA Resmikan PTSP Basis IT
Rabu, 13 Desember 2017 - 13:27:55 WIB

PEKANBARU - Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru Kelas IA, Rabu (13/12/2017) resmi mengeluarkan produk terbarunya dalam memanjakan masyarakat, yakni Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) berbasis teknologi informasi (IT). Diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan hukum seadil-adilnya. 

Peresmian PTSP ini langsung dihadiri Direktur Jenderal Badan Pengadilan Umum Mahkamah Agung, DR H Herri Suwantoro, SH, MH dan Walikota Pekanbaru, Firdaus MT, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau dan Forkopindo. 

Dalam sambutannya, Herri Suwantoro mengatakan hadirnya Pelayanan Terpadu Satu Pintu hendaknya dapat memberikan pelayanan transparan dan akuntabel kepada masyarakat Riau. Sehingga menghindari adanya isu-isu yang marak terjadi, seperti pungutan liar. 

"PTSP ini merupakan amanah langsung dari Mahkamah Agung untuk dijalankan seluruh Pengadilan Negeri yang ada di Pekanbaru dan sekitarnya. Masyarakat juga dapat semestinya menikmati keadilan hukum," kata Herri. 

Adanya PTSP ini, sebagaimana mestinya mewujudkan visi dan misinya kedepan setelah resmi dan berjalan nantiknya kedepan. Dimana untuk mencari keadilan yang layak diperoleh. 

"PTSP juga menggunakan basis informatika teknologi dimana bisa menciptakan layanan hukum berkualitas tinggi. Sehingga terciptanya peradilan yang bersih, terukur dan transparan. Untuk itu pengadilan harus modern," terang Herri. 

Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru ini merupakan pengadilan yang pertama kalinya yang menggunakan e-SKUM. Dimana aplikasi elektonik ini juga untuk menghitung sendiri biaya panjar perkara bagi para pencari keadilan. 

"Sehingga itu sudah ditiru oleh pengadilan-pengadilan lainnya yang ada di Indonesia," singkat Herri. 

Dalam pantauan wartawan halloriau.com di lapangan, sejumlah tamu undangan dan Dirjen Badan Pengadilan Umum Mahkamah Agung, Herri Suwantoro meninjau ulang kembali satu persatu ruangan yang ada di PN Pekanbaru serta ruangan yang digunakan untuk PTSP. 

Penulis: Helmi
Editor: Budy

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bacalon Walikota Pekanbaru Rahmansyah saat kembalikan formulir pendaftaran ke PDIP, Jumat (10/5/2024) (foto:istimewa) Optimis Maju, Bacawako Pekanbaru Ini Bertekad Tuntaskan Banjir Hingga Naikkan Upah Pekerja
Sebaran titik panas di Riau.(ilustrasi/int)Sabtu Pagi 6 Hotspot Terdeteksi di Riau, Titik Api Nihil
Partai Demokrat.Terus Safari Politik, Achmad Coba Salip M Nasir di Pilgub Riau 2024?
Jorge Martin.
Marc Marquez Crash, Jorge Martin Kalahkan Pecco Bagnaia di Practice MotoGP Prancis 2024
Penertiban bangunan liar di kampus Unri.Bangunan Liar di Kampus Unri Jadi Tempat Pesta Narkoba Dibongkar-Dibakar
  Tim Penjaringan PKB Rohil.(foto: afrizal/halloriau.com)PKB Rohil Konsolidasi Cakada untuk Pilkada 2024
Hujan deras.(ilustrasi/int)Akhir Pekan, Hujan Diperkirakan Masih Guyur Pesisir Riau
Ketua DPD II Partai Golkar Dumai, Ferdiansyah mengembalikan berkas pendaftaran calon kepala daerah di kator DPC PDIP Dumai, Jumat (10/5/2024). Ferdiansyah Kembalikan Berkas ke PDIP Dumai Riau, Bakal Jadi Koalisi Besar di Pilwako Dumai 2024
ist.Telkomsel Angkat 3 Direksi Baru, Ini Profilnya
ilustrasi.Seorang Pria di Riau Tewas Diterkam Harimau saat Menyemprot Gulma
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved