www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pekanbaru Marak Pungli
Pemko Pekanbaru Belum Berani Terapkan Sistem IT
Jumat, 21 Oktober 2016 - 13:37:22 WIB

PEKANBARU - Maraknya pungutan liar (Pungli) di berbagai sektor di Kota Pekanbaru sangat disayangkan kalangan DPRD Pekanbaru.

Tidak hanya itu, Dewan juga menilai salah satu penyebab maraknya kasus pungli ini dikarenakan belum adanya keberanian Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menerapkan sistem IT atau online dalam setiap transaksi di kantor pelayanan publik.

Terlebih lagi saat ini sudah dikeluarkannya surat edaran dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) tentang pemberantasan pungli. Dimana surat edaran itu ditujukan untuk seluruh instansi termasuk pimpinan kesekretariatan lembaga nonstruktural, gubernur, bupati dan walikota.

"Pemko Pekanbaru belum siap menerapkan sistem berbasis IT. Selain perangkat tidak mendukung SDM menjadi tolak ukur, dengan lemahnya SDM maka realisasi yang diharapkan tidak akan bisa berjalan dengan baik," tegas Ida Yulita Susanti, anggota Komisi I DPRD Kota Pekanbaru, Jumat (21/10/2017).

Pasalnya menurut Ida lagi, dengan menggunakan sistem berbasis IT atau sistem online, segala bentuk pungli bisa diminimalisir di kantor pelayanan publik.

"Semua itu tidak akan mendukung tanpa ada sistem yang bagus. Kita mendukung pemberantasan pungli supaya tidak ada lagi unsur orang ketemu sama orang. Pengurusan izin dan pembayaran pajak serta semacamnya bisa ditransfer dan terkoneksi sistem internet," saran Ida.

Menurut politisi Golkar ini lagi, terkait sarana prasarana diketahui masih sangat tidak memadai di Kota Pekanbaru saat ini. Meskipun Kota Pekanbaru perkembangannya sangat pesat dan menjadi tujuan investasi paling segar, namun masih tertinggal dalam sistem syber. Padahal kota ini ingin menuju Smart City.

"APBD hanya penuh untuk membayar gaji pegawai. Meskipun begitu, surat edaran dari MenPan ini harus dikawal secara bersama-sama. Kalau sistem masih manual, tidak bisa dihindari pungli. Budaya orang timur ketika mengucapkan tanda terimakasih tidak berupa uang itu tidak afdhol. Makanya tanpa didukung sistem yang bagus, semua ini tidak akan pernah terpenuhi," tuturnya.

Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Budy

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Dumai bersama rombongan PWI Dumai saat halalbihalal.(foto: bambang/halloriau.com)Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Bupati Bengkalis, Kasmarni.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Kasmarni Deklarasikan Maju Pilkada Bengkalis 2024
Simpang SKA Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Ingin Rencana Pelebaran Jalan Simpang SKA Terealisasi Tahun ini
Suasana Bandara SSK II Pekanbaru.(foto: mcr)Meningkat Pesat, Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Selama Idulfitri Capai 157.480 Orang
Indra Gunawan Eet (kiri) dan Syahrial (kanan) (foto:ist) Golkar Siapkan Eet dan Syahrial Maju di Pilkada Bengkalis 2024
  Konsumen Suzuki Jakarta, Yoga Nirmolo.(foto: istimewa)Hadirkan Jimny 5-Door, Suzuki Sukses Memanjakan Pecinta Offroad di Indonesia
Bupati Bengkalis, Kasmarni serahkan hadiah lomba lampu colok dan pawai takbir 2024.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Serahkan Hadiah Lomba Lampu Colok dan Pawai Takbir 2024
Sebanyak 20 putra Riau mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Welder di BLK Kemenaker RI, Serang, Banten.(foto: istimewa)Pelatihan Vokasi Welder PHR, Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
Pembersihan Jalan Lintas Perkantoran Batu Enam pasca banjir sungai rokan.(foto: afrizal/halloriau.com)DLH Rohil Bersihkan Lumpur Pasca Banjir Sungai Rokan
Anggota DPRD Pekanbaru, Zulkarnain.(foto: int)Selalu Bermasalah, DPRD Minta Disdik Perbaiki Sistem PPDB
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved