www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Hari Ini Tujuh Kabupaten/Kota di Riau Rapat Pleno Penetapan Anggota DPRD Terpilih
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pj Walikota Pekanbaru Siapkan Sanksi untuk ASN yang Tambah Libur Lebaran
Jumat, 12 April 2024 - 21:17:01 WIB

PEKANBARU - Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun mengimbau para pegawai khususnya yang berada di lingkungan Pemko Pekanbaru untuk tidak menambah libur cuti lebaran tahun 2024.

Untuk diketahui cuti lebaran Idulfitri 1445 H yang ditetapkan pemerintah pusat berlangsung dari tanggal 8-15 April 2024.

Pj Walikota juga meminta kepada para ASN untuk menggunakan hak libur sebaik-baiknya. Agar, pada hari pertama masuk kerja yakni 16 April 2024 ASN sudah bekerja seperti biasa dan pelayanan publik serta roda pemerintahan tidak terganggu.

"Kami dari Pemko pekanbaru tentunya ingin menyampaikan agar menggunakan waktu libur ini dengan baik dan manfaatkan waktu dengan baik," ujar Muflihun, Jumat (12/4/2024).

Lebih lanjut dikatakan Muflihun, nantinya pada tanggal 16 April 2024 akan dilaksanakan apel hari pertama setelah lebaran nantinya pada apel tersebut juga akan dilakukan absensi guna mengetahui jumlah pegawai yang masuk pada hari pertama.

"Kita nanti tepatnya tanggal 16 april itu akan mengabsen para pegawai di lingkungan Pemko. Nantinya kita akan melaksanakan apel hari pertama," jelasnya.

Selain itu dirinya juga menegaskan, akan memberi sanksi bagi pegawai yang tidak disiplin dengan menambah hari libur.

"Kita akan beri tindakan disiplin kepada pegawai kita, akan ada sanksi bagi pegawai yang menambah libur. Nantinya Sekda selaku penindak akan memberikan tindakan disiplin kepada pegawai kita," tutupnya.

Penulis: Dini Rahmadanti
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Komisioner KPU Provinsi Riau, Nahrawi (foto:doc-KPU) Hari Ini Tujuh Kabupaten/Kota di Riau Rapat Pleno Penetapan Anggota DPRD Terpilih
Hujan deras di Riau.(ilustrasi/int)BMKG Prediksi Hujan Deras Guyur Riau Sepanjang Hari ini
ilustrasi 5G Telkomsel.5G Telkomsel Hadir di 53 Kota Kuartal I/2024, Kawasan Industri-Wisata Prioritas
ilustrasi: Pizza.10 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Seks, Bisa Bikin Stamina Lesu
Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pangkalan Kerinci, Pelalawan berlangsung kondusif (foto/andi)Peringatan Hari Buruh Sedunia di Pelalawan Berjalan Aman dan Kondusif
  Sebaran titik panas di Sumatera.(ilustrasi/int)Hotspot di Sumatera Pagi ini Tersisa 7 Titik, Riau Paling Banyak
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah.Tol Padang-Pekanbaru Seksi Padang-Sicincin Beroperasi Gratis Juli 2024
Timnas Indonesia U23.Prediksi Skor Indonesia vs Irak U23, 2 Mei: Susunan Pemain, H2H, Preview
Dortmund Vs PSG.Dortmund Vs PSG: Die Borussen Menangi Leg Pertama 1-0
Ribuan pelajar dan wali murid mendatangi stand pameran Hardiknas di Pelalawan (foto/Andi)Ribuan Siswa Serbu Pameran Hardiknas Pelalawan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved