www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


IKALUNI SMAGAMA Disahkan, Organisasi Makin Jelas dan Terarah Sesuai AD/ART
Senin, 17 Juni 2019 - 18:14:29 WIB
Foto bersama usai rapat.
Foto bersama usai rapat.

Baca juga:

PEKANBARU - Alumni SMAN 3/5 Pekanbaru adakan rapat pembahasan tentang AD/ART sekaligus pengesahan nama alumni sebagai tanda terbentuknya ikatan alumni SMAN 3/5 Pekanbaru.

Rapat yang digelar pada Sabtu (15/6/2019) lalu ini dihadiri  lintas angkatan mulai dari tahun 1986 hingga 2018 dipimpin langsung oleh Zulfahmi Adrian selaku Ketua IKALUNI SMAGAMA. Dalam rapat tersebut akhirnya disepakati dan disahkan nama organisasi alumni adalah IKALUNI SMAGAMA.

"IKALUNI SMAGAMA memang sudah terbentuk sejak tahun 2015 lalu pada saat Reuni Akbar, namun saat itu AD/ART-nya belum terbentuk. Karena itulah dengan adanya rapat lintas angkatan ini kita menyusun AD/ART bersama-sama sehingga semakin jelas arah organisasi dan tujuan organisasi," jelas Zulfahmi Adrian yang juga menjabat sebagai Kadispora Pekanbaru ini.

Lebih lanjut ia menjelaskan, ada beberapa tujuan dibentuknya organisasi alumni ini, di antaranya untuk menghimpun dan mempersatukan segenap alumni SMAN 3/5 Pekanbaru, guna mewujudkan rasa setia kawan dan mempererat tali persaudaraan.

"Selain itu juga sebagai wadah penyalur bantuan atau kontribusi dari para anggota dalam memberikan solusi masalah-masalah  yang menyangkut pelaksanaan tugas dan tanggung jawab civitas akademika. Terutama bantuan kepada siswa dan alumni yang kurang mampu," terangnya.

Lanjut mantan Kasatpol PP ini lagi, kehadiran organisasi alumni ini juga diharapkan ikut serta memberikan kontribusi terhadap kemajuan SMAN 3/5 Pekanbaru. 

"Kita juga berharap ikut serta memberikan kontribusi membantu Pemko Pekanbaru khususnya, dan Pemprov Riau umumnya dalam mewujudkan visi dan misinya," terangnya.

Selain itu, langkah pertama dalam jangka pendek yang akan dilakukan menurut Zulfahmi adalah dengan melakukan pendataan seluruh alumni SMAN 3/5 mulai dari tahun 1986 hingga 2019.

"Kita juga akan melakukan musyawarah besar IKALUNI SMAGAMA, sebelum berakhir tahun 2019. Kemudian, AD/ART yang sudah disetujui, akan dibuatkan akta notarisnya dan organisasi ini akan didaftarkan ke Badan Kesbangpol Kota Pekanbaru," tuturnya.

Sedangkan untuk program jangka panjang tambahnya, organisasi alumni ini membentuk Yayasan IKALUNI SMAGAMA yang bergerak dalam bidang sosial, pendidikan dan ekonomi yang berguna untuk memberdayakan alumni yang belum berhasil yang butuh dukungan untuk maju di segala bidang.

Terakhir Zulfahmi menyampaikan, sempena HUT SMAN 3/5 Pekanbaru tahun ini, alumni angkatan 89 akan berpartisipasi memeriahkan dengan menggelar gerak jalan santai. Untuk itu ia mengajak segenap keluarga alumni untuk turut serta memeriahkan dan menyukseskan acara ini nantinya yang akan digelar akhir tahun ini. 

Penulis : Fauzia

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kecelakaan sat mudik.(ilustrasi/int)Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
Para profesional caster dan analis esports bersama Samsung Galaxy S24.(foto: istimewa)Profesional Caster dan Analis Esports Puji Galaxy S24 Series Sebagai HP Gaming Terbaik
Pelepasan service car untuk Bengkel siaga Suzuki dalam momen mudik lebaran 2024.(foto: istimewa)Dukung Mudik Lebaran 2024, Suzuki Siapkan 66 Bengkel Siaga di Sumatera Hingga Bali
Ilustrasi Pemko Pekanbaru menunggu persetujuan formasi PPPK 2024 (foto/int)Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Persetujuan Formasi PPPK 2024 dari Pusat
Kapolda Riau, Irjen Iqbal kerahkan ribuan personel gabungan selama Ops KLK (foto/int)3.508 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Ops Ketupat Lancang Kuning 2024
  Pengurus KONI Rohil dan cabor saat berbagi takjil di Bagansiapiapi.(foto: afrizal/halloriau.com)KONI Rohil Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama Cabor
(ki-ka): Direktur & CTO XL Axiata, I Gede Darmayusa dan Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya.(foto: istimewa)XL Axiata dan Alita Praya Mitra Resmikan Jaringan Backbone Fiber Optic Gorontalo-Palu
Plt Bupati Asmar saat membuka Gebyar AKS di Pustu Kecamatan Pulau Merbau.(foto: istimewa)Pemkab Meranti Berhasil Turunkan Stunting dan Miskin Ekstrem Jadi 1,00 Persen Tahun 2024
Pj Gubri, SF Hariyanto minta tidak ada lagi jalanan berlubang saat puncak mudik (foto/int)Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
Pemprov Riau sudah siapkan dana untuk pencairan THR PNS dan PPPK (foto/ilustrasi)Pemprov Riau Siapkan Rp170 M untuk Bayar THR PNS dan PPPK
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved