www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


KLHK Bangun 35 Posko Patu Cegah Karhutla Riau di Puncak Kemarau
Sabtu, 13 Juli 2019 - 09:18:33 WIB
Petugas Kepolisian bersama Manggala Agni menyemprotkan air ke lahan gambut yang terbakar di Desa Parit Baru, Kampar, Riau. FOTO: Antara
Petugas Kepolisian bersama Manggala Agni menyemprotkan air ke lahan gambut yang terbakar di Desa Parit Baru, Kampar, Riau. FOTO: Antara

Baca juga:

Hotspot di Riau Pagi ini Melonjak Tembus 120 Titik, Meranti Terbanyak
Bertambah Satu Lagi, Empat Daerah di Riau Berstatus Siaga Darurat Karhutla
Tim Fire Fighter RAPP Bergerak Cepat, Karhutla di Desa Kudap Berhasil Dipadamkan

PEKANBARU - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan membentuk 35 posko patroli terpadu atau Patu, guna mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau pada masa rawan saat puncak musim kemarau tahun ini.

“Yang sudah kita lakukan khusus Riau, ada 35 posko yang patrolinya bisa menjangkau sampai 100 desa,” kata Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan pada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Raffles B. Panjaitan di Pekanbaru, Jumat.

Ia mengatakan program Patu sudah diluncurkan KLHK sejak 2016.

Partoli melibatkan personel gabungan dari regu pemadam kebakaran Manggala Agni, LSM lingkungan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, kepala desa dan Masyarakat Peduli Api (MPA).  

Raffles mengakui program Patu tidak bisa menjangkau seluruh daerah rawan karhutla di Riau karena sejumlah kendala.

“Kita dari kehutanan tidak bisa memonitor semua karena anggaran terbatas,” katanya.

Karena itu, ia menyambut baik program pencegahan karhutla dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang baru diluncurkan bulan Juli ini di Riau dan Sumatera Selatan. Program pencegahan dari BNPB dan KLHK diharapkan bisa sinergis dan efektif mencegah karhutla.

“Kalau ini berjalan, akan sangat baik sekali pencegahan agar jangan ada lagi terjadi kebakaran karena rakyat dan masyarakat diajak mengubah cara membuka lahannya,” katanya di situs antara.

Agar patroli dari kedua lembaga bisa efektif, lanjutnya, KLHK mengusulkan agar area patroli tidak tumpang tindih sehingga cakupan area patroli pencegahan karhutla di Riau bisa lebih luas.

Sebelumnya, Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo mengatakan ada 1.512 personel gabungan di Satgas Karhutla Riau yang terdiri dari berbagai unsur mulai dari TNI, Polri, Manggala Agni, Masyarakat Peduli Api, akademisi, budayawan, ulama, LSM lingkungan hingga wartawan.

Satgas diharapkan bisa melakukan berbagai bimbingan kepada masyarakat agar masyarakat melakukan perubahan pola dalam mengelola perkebunan atau ladang, agar meninggalkan kebiasaan membakar ladang.

BNPB memberikan bantuan anggaran sekitar Rp1 miliar untuk operasional Satgas Karhutla Riau melakukan sosialisasi kepada masyarakat di akar rumput.

“Kementerian Pertanian langsung melalui menterinya Pak Amran Sulaiman akan alokasikan sejumlah jenis bibit yang cocok di lahan gambut yang kekeringan pada waktu tertentu,” ujar Doni Monardo.(*)


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kecelakaan sat mudik.(ilustrasi/int)Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
Para profesional caster dan analis esports bersama Samsung Galaxy S24.(foto: istimewa)Profesional Caster dan Analis Esports Puji Galaxy S24 Series Sebagai HP Gaming Terbaik
Pelepasan service car untuk Bengkel siaga Suzuki dalam momen mudik lebaran 2024.(foto: istimewa)Dukung Mudik Lebaran 2024, Suzuki Siapkan 66 Bengkel Siaga di Sumatera Hingga Bali
Ilustrasi Pemko Pekanbaru menunggu persetujuan formasi PPPK 2024 (foto/int)Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Persetujuan Formasi PPPK 2024 dari Pusat
Kapolda Riau, Irjen Iqbal kerahkan ribuan personel gabungan selama Ops KLK (foto/int)3.508 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Ops Ketupat Lancang Kuning 2024
  Pengurus KONI Rohil dan cabor saat berbagi takjil di Bagansiapiapi.(foto: afrizal/halloriau.com)KONI Rohil Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama Cabor
(ki-ka): Direktur & CTO XL Axiata, I Gede Darmayusa dan Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya.(foto: istimewa)XL Axiata dan Alita Praya Mitra Resmikan Jaringan Backbone Fiber Optic Gorontalo-Palu
Plt Bupati Asmar saat membuka Gebyar AKS di Pustu Kecamatan Pulau Merbau.(foto: istimewa)Pemkab Meranti Berhasil Turunkan Stunting dan Miskin Ekstrem Jadi 1,00 Persen Tahun 2024
Pj Gubri, SF Hariyanto minta tidak ada lagi jalanan berlubang saat puncak mudik (foto/int)Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
Pemprov Riau sudah siapkan dana untuk pencairan THR PNS dan PPPK (foto/ilustrasi)Pemprov Riau Siapkan Rp170 M untuk Bayar THR PNS dan PPPK
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved