www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Budak Bengkalis Ini Jadi Top Scorer Asean Para Games 2017
Senin, 25 September 2017 - 16:07:12 WIB

BENGKALIS – Tak banyak orang tahu, ternyata top scorer pada ajang Asean Para Games IX tahun 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia merupakan Budak Bengkalis. Yahya Muhaimin pemuda kelahiran Bantan Tengah Kecamatan Bantan, 12 Oktober 2000 ini menyumbangkan delapan gol, sehingga dinobatkan sebagai top scorer pada ajang olahraga khusus penyandang cacat tersebut.

Gol-gol cantik yang dipersembahkan untuk menyempurnakan juara umum Indonesia, pada saat setiap pertandingan. Yakni saat menundukan Myanmar sebanyak 4 gol, ketika berhadapan dengan Singapura 2 gol dan saat lawan Thailand pada babak penyisihan 1 gol.

Terakhir saat meladeni Thailand pada babak final di Field C National Sports Council, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (22/9/2017), anak watan Desa Mentayan ini mampu menyumbangkan 1 gol, sehingga memantapkan Timnas menggulung tim Gajah Putih dengan angka 3-0.

Kepiawaian buah hati dari pasangan Muzamil dan Rubiati ini dalam mengolah si kulit bundar, berawal dari kegemarannya main futsal di kampung halaman. Tepatnya di lapangan sepakbola depan Masjid Maqamu Mahmud dan Kantor Desa Mentayan, disulap menjadi lapangan futsal, pelajar Madrasah Aliyah Miftahul Jannah Desa Selatbaru ini, bersama teman-teman di kampung berlatih.

Meskipun memiliki kekurangan berupa gangguan otot dan syaraf pada bagian tangan dan kaki kiri yang tidak normal, namun tidak membuat alumni SDN 24 Desa Mentayan ini, kurang percaya diri alias minder. Baginya, kekurangan yang dimiliki, harus menjadi kekuatan untuk menjadi terbaik dalam meraih prestasi bergengsi.

Tekadnya untuk menjadi pemain nasional sangat kuat, lantas Muhaimin mengikuti seleksi masuk ke yayasan pembinaan olahraga cacat atau Yayasan National Paralympic Comitee (NPC) Riau di Pekanbaru. Bermula dari kehadirannya di NPC Riau tersebut, dipercaya membela Tim Bumi Lancang Kuning pada perhelatan Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XV tahun 2016 di Bandung, Provinsi Jawa Barat.

Meskipun saat di Peparnas XV, skuat tim Riau tidak meraih juara, namun penampilan apik alumni SMPN 03 Bantan Tengah, Kecamatan Bantan ini, mampu mencuri perhatian pelatihan nasional. Tak ayal, jelang perhelatan Asean Para Games IX tahun 2017 di Kuala Lumpur, Yahya Muhaimin bersama lima pemain asal Riau dipanggil untuk mengikuti seleksi.

“Alhamdulillah dari lima pemain yang diseleksi, ternyata anak dipercaya untuk bergabung dengan Timnas Asean Para Games di Malaysia,” ungkap Muzamil ayah kandung Yahya Muhaimin, Senin 25 September 2017.

Muzamil mengaku senang dengan prestasi yang digapai sang anak. Tidak hanya mengharumkan nama keluarga, kampung, kecamatan, kabupaten dan provinsi, tapi jauh dari itu Yahya Muhaimin mampu mengharumkan nama bangsa Indonesia di jagat negara-negara Asia Tenggara.

“Semoga bakat dan kontribusi Yahya Muhaimin terus terasah dan bisa membanggakan orang tua, tanah kelahiran dan bangsa Indonesia,” ujar pria yang berprofesi sebagai petani ini.

Penulis : Zulkarnaen
Editor : Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
SMAN Plus Riau.(foto: int)Disdik Riau Buka Seleksi Guru SMAN Plus Gelombang Kedua, Ini Jadwalnya
Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lupa Saksikan Atraksi TNI AU di Lanud Roesmin Nurjadin 28 April
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: mcr)Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Pengaduan Pembayaran THR Idulfitri 1445 Hijriyah
Suzuki Ertiga Hybrid Cruise Control.(foto: istimewa)Suzuki Catat Kenaikan Penjualan 14 Persen di Kuartal Pertama 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved