www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pertama Kali, IDI Kepulauan Meranti Gelar Bakti Sosial Pengobatan dan Pemeriksaan Gratis Dokter Spesialis
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


PSPS Riau Incar Poin Penuh Demi Hindari Zona Degradasi Liga 2
Kamis, 07 Desember 2023 - 08:59:08 WIB

PEKANBARU - PSPS Riau berfokus pada dua pertandingan krusial dalam putaran kedua Liga 2 musim 2023-2024. Mereka akan menghadapi PSMS Medan di Stadion Teladan pada 9 Desember dan Sada Sumut di Stadion Baharoedin Siregar pada 17 Desember.

COO PSPS Riau, Edward Riansyah atau akrab disapa Edu menyatakan pentingnya dua laga ini untuk keluar dari zona degradasi. Persiapan dilakukan di Medan, dengan harapan meraih poin penuh untuk mencapai posisi tiga besar.

Dikutip dari MC Riau.go.id, Edu menargetkan menyapu bersih poin di dua laga terakhir, tetapi evaluasi pemain terus dilakukan. Keterlibatan atau pengurangan pemain masih belum dipastikan, tetapi fokus tim adalah memenangkan kedua pertandingan.

Meski kalah 0-1 dari Sriwijaya FC dalam laga kandang terakhir, PSPS Riau memiliki tipis harapan lolos babak 12 besar. Dengan dua pertandingan tersisa, mereka berada di posisi kelima dengan selisih 5 poin dari PSMS Medan di posisi ketiga.

Untuk melampaui PSMS Medan, PSPS Riau harus memenangkan kedua laga sisa. Namun, tantangan besar muncul karena PSMS Medan juga memiliki dua laga sisa, termasuk menghadapi PSPS Riau. Peluang meraih kemenangan tandang tampak sulit, namun harapan masih terbuka. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
IDI Cabang Kepulauan Meranti gelar bakti sosial pengobatan dan pemeriksaan gratis dokter spesialisPertama Kali, IDI Kepulauan Meranti Gelar Bakti Sosial Pengobatan dan Pemeriksaan Gratis Dokter Spesialis
Pelatihan kesukarelawanan Dispora Riau.(foto: rivo/halloriau.com)Dispora Riau Gelar Pelatihan Kesukarelawanan Pemuda Tahun 2024
Tol Padang-Sicincin.(foto: rivo/halloriau.com)HK Fokus Selesaikan Proyek Tol Padang-Sicincin di Akhir 2024
Bupati Pelalawan, Zukri saat hadiri acara Minang Bakumpua Basamo.(foto: andi/halloriau.com)Bupati Zukri Ajak Masyarakat Pelalawan Bantu Korban Bencana Alam di Sumbar
Honda Brio di Showroom Honda Soekarno Hatta Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lewatkan, Honda Soekarno Hatta Pekanbaru Hadirkan Program AMAYZING DEALS
  Bacalon Bupati Inhu, Ade Agus Hartanto bersilaturahmi dengan Perindo Riau.(foto: dasmun/halloriau.com)DPD Perindo Inhu Bersama Balon Bupati Ade Agus Silaturahmi ke DPW
Walikota Dumai, Paisal saat peresmian RS Naray Hospital.(foto: bambang/halloriau.com)Resmikan RS Naray Hospital: Walikota Dumai Optimis Jadi Destinasi Wisata Kesehatan
Pemkab Rohil rapat persiapan keberangkatan JCH Rohil.(foto: afrizal/halloriau.com)Pemkab Rohil Mulai Persiapan Keberangkatan JCH
Pelantikan DPC DMI Sinaboi.(foto: afrizal/halloriau.com)Pelantikan DPC DMI Kecamatan Sinaboi: Sinergi Baru Pengembangan Masjid dan Musala
Wan Heri Azmi sebagai Ketua POBSI Rohil terpilih.(foto: afrizal/halloriau.com)Aklamasi, Wan Heri Azmi Pimpin POBSI Rohil 2024-2028
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Pj Gubri SF Hariyanto Lepas CJH Riau
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved