Otomotif
BREAKING NEWS :
BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
 
Digelar di Pekanbaru dan Duri
Nissan Trade In Festival di Riau Targetkan Penjualan 40 Unit
Kamis, 22 September 2016 - 17:24:17 WIB

PEKANBARU - Dealer Nissan Arengka menargetkan penjualan mobil 40 unit di ajang Nissan Trade In Festival.

Event yang memberikan berbagai kemudahan bagi konsumen, seperti 
tukar tambah mobil lama dengan yang baru dengan merek apapun, cash back, cicilan bunga ringan, angsuran ringan dan uang muka rendah tersebut digelar Sabtu (24/9/2016) di dua dealer di Riau.

Pertama di Nissan Arengka, Pekanbaru Jalan Soekarno Hatta No 38, Pekanbaru dan lokasi kedua di Nissan Duri Jl Sudirman No 64, Duri pada Sabtu (24/9/2016) mulai pukul 08.00-17.00 WIB.

"PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melalui dealernya Nissan Arengka dan Duri, menggelar Nissan Trade In Festival dengan menargetkan transaksi penjualan dan tukar tambah mobil 40 unit selama kegiatan berlangsung," ungkap Zeffry Sany selaku Branch Manager Nissan Datsun Arengka kepada wartawan Selasa (22/9/2016).

Dikatakan, Riau adalah kota terbesar kedua di Sumatera dengan pasar mobil penumpang rata-rata sebesar 1.500 unit per bulan (Januari-Juni 2016). Pasar Sumatera telah menunjukkan prospek yang besar di mana Riau menyumbang lebih dari 30-37% untuk penjualan Nissan.

"Pasar Sumatera telah menunjukkan potensi yang besar dimana Riau menyumbang lebih dari 30-37 persen (Nissan) Riau dari total penjualan di FY16. Nissan ingin terus melakukan penetrasi bisnis di daerah Sumatera, dan meningkatkan awareness terhadap brand," katanya.

Saat ini penjualan Nissan, lanjutnya, sangat signifikan di Riau dibandingkan daerah lain di Sumatera. Di FYmeraih penjualan tertinggi di Riau dimana Nissan menjual sebanyak 489 unit di Riau. 

Penulis: Budy Satria
Editor: Yusni Fatimah

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
  • UKW Angkatan XXIII PWI Riau Digelar, Ini Pesan Kapolda Irjen Pol M Iqbal
  • Usai Resmikan Sekretariat GPM-IKM Riau, Ade Hartati Bulatkan Tekat Maju Pilkada Pekanbaru 2024
  • Ngeri! Bus TMP Pekanbaru Tetap Beroperasi Meski Pintu Tak Bisa Ditutup Sempurna
  • Sekjen PWI Riau Ultah ke-37, TAF Harap Doni Dwi Putra Beri Inspirasi untuk Jurnalis Muda
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved