www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
BNPB Kirim Helikopter AS 350 B3A untuk Patroli Karhutla di Riau
 
Rotasi Bumi Makin Cepat, Bahaya? Ini Kata Ilmuwan
Rabu, 02 Juni 2021 - 06:24:33 WIB

JAKARTA - Bumi berotasi sekali dalam 24 jam. Namun waktu itu tidak persis selalu sama. Biasanya, rotasi bumi mengalami perlambatan sehingga panjang satu hari meningkat sekitar 1,8 milidetik per abad secara rata-rata. Artinya pada sekitar 600 juta tahun silam, satu hari di Bumi hanya 21 jam.

Seperti dikutip detik dari BBC, panjang satu hari di planet ini bisa bervariasi terkait beberapa faktor seperti aktivitas seismik, cuaca, medan magnet Bumi, pengaruh Matahari dan Bulan sampai distribusi massa di planet ini.

Nah pada tahun 2020, ilmuwan menemukan bahwa pada saat ini planet Bumi ternyata rotasinya tidak melambat, melainkan malah bertambah cepat. Bahkan disebutkan jika perputaran Bumi lebih cepat dari catatan di waktu manapun dalam 50 tahun terakhir.

Sejauh ini, ilmuwan belum dapat memastikan apakah kondisi yang menyebabkan rotasi Bumi lebih cepat. Ada teori diutarakan bahwa fenomena itu disebabkan gletser yang banyak mencair di abad ke-20 atau terkait dengan akumulasi kuantitas air.

Namun demikian, para pakar memprediksi bertambahnya kecepatan rotasi bumi ini hanya berlangsung untuk sementara, tidak secara terus menerus. Jadi, rotasi Bumi hampir dapat dipastikan akan kembali melambat di masa depan.

Di sisi lain, apakah ada bahaya terkait bertambahnya kecepatan rotasi, khususnya dampak pada manusia? Jangan khawatir, ilmuwan sepakat tidak ada bahayanya dalam kehidupan sehari-hari. Namun memang ada kemungkinan dampak negatifnya.

"Bisa saja ada implikasi serius untuk teknologi seperti satelit GPS, smartphone, komputer dan jaringan komunikasi, yang semuanya bergantung pada sistem waktu yang sangat akurat. Akan tetapi masalah tersebut biasanya dapat teratasi, mungkin mengatur detik," sebut BB mengenai perlambatan rotasi Bumi ini.

 



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Heli patroli Karhutla segera tiba di Riau.(foto: mcr)BNPB Kirim Helikopter AS 350 B3A untuk Patroli Karhutla di Riau
Dewi Melinda guru honor di Bengkalis mendapat banyak penghargaan karena sukses mengolah biji getah jadi makanan lezat (foto/ist) Dewi Sukses Sulap Biji Getah Jadi Makanan Lezat dan Oleh-oleh Khas Bengkalis
Dinkes Terima 8 Unit Armada Ambulans dan Pusling, DPRD Kepulauan Meranti Harapkan Pelayanan Optimal ke Masyarakat
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Pilkada Serentak 2024 di Riau, SF Hariyanto Dorong Kondusifitas dan Sinergi Demokrasi
Proses evakuasi jenazah Marvel yang tenggelam di sungai Batang Kuantan.(foto: mcr)Tenggelam di Sungai Batang Kuantan, Bocah 7 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
WNE Photo Studio di Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten semakin berkembang sejak mendapat KUR BRI (foto/ist) WNE Photo Studio Terus Berkembang dan Buka Lapangan Kerja Berkat KUR
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved