www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
 
Polisi Amerika Jaga Kulkas Es Krim di Supermarket, Kenapa ?
Sabtu, 13 Juli 2019 - 08:10:43 WIB

JAKARTA - Dua orang polisi di daerah Keller, Texas, Amerika Serikat  mengamankan sebuah kulkas es krim di sebuah supermarket. Ini terjadi setelah tersebarnya video viral seorang pelanggan menjilat es krim di supermarket itu seperti dilansir oleh Fox 4 News, 5 Juli 2019.

"Satu satunya es krim Blue Bell yang akan dijilat di Keller selama akhir pekan ini adalah es krim yang sudah kalian beli,” tulis Kepolisian Keller dalam unggahannya di Facebook dikutip tempo.

Kepolisian Keller juga menyertakan foto dua orang polisi yang bernama Kopral Clark dan Opsir Bryans yang terlihat berdiri berjaga di depan sebuah kulkas es krim di supermarket.

Sementara itu, pada 4 Juli 2019, supermarket Walmart cabang Corpus Christi, Texas, AS mengunggah foto seorang pegawai yang bersenjatakan pistol air menjaga kulkas es krim di supermarket itu. Namun unggahan tersebut kemudian dihapus oleh pihak Walmart.

Hal ini dilakukan sebagai respon terhadap video tantangan Blue Bell yang sempat viral pada 29 Juni 2019, di mana seorang perempuan yang tidak disebutkan namanya menjilat sebuah es krim vanilla bermerek Blue Bell di sebuah supermarket di Lufkin, Texas, AS.

Dalam video itu, perempuan ini mengambil sekotak es krim, membuka tutupnya, menjilat bagian atas es krim dan mengembalikan kotak es krim yang sudah dijilat ke rak.

Video itu, yang ditonton 12 juta orang di media sosial Twitter, menimbulkan reaksi terkejut dari para netizen dan memicu investigasi dari kepolisian Lufkin. Sang perempuan tersebut, yang berasal dari San Antonio, Texas, AS, akhirnya ditahan oleh polisi dengan tuduhan mengontaminasi es krim Blue Bell.

Video ini juga menjadi sebuah fenomena viral bertajuk #icecreamchallenge, yang menantang orang lain untuk mengikuti perempuan tersebut dan ikut menjilat es krim yang dijual di supermarket tanpa dibeli.

Pengikut fenomena itu sendiri mulai berurusan dengan hukum. Seperti dilansir New York Times pada 8 Juli 2019, seorang pria pengangguran bernama Lenise Lloyd Martin III ditahan di Louisiana, AS setelah mencoba melakukan hal yang sama.

Martin ditahan atas tuduhan merusak produk sebelum membeli dan mengunggah tindak kriminal demi publisitas, yang dilarang berdasarkan hukum di negara bagian Louisiana.

Fenomena ini juga membuat produsen es krim Blue Bell segera mencari es krim yang dijilat serta menarik es krim Blue Bell dengan rasa serupa dari Walmart cabang Lufkin.(*)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
BPOM grebek bekas gudang semen di Siak II Pekanbaru.(foto: mcr)BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
Ade Hartati bersama pengurus GPM-IKM Riau.(foto: mimi/halloriau.com)Usai Resmikan Sekretariat GPM-IKM Riau, Ade Hartati Bulatkan Tekat Maju Pilkada Pekanbaru 2024
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri memberikan kejutan Ultah Sekjen PWI Riau, Doni Dwi Putra.(foto: mimi/halloriau.com)Sekjen PWI Riau Ultah ke-37, TAF Harap Doni Dwi Putra Beri Inspirasi untuk Jurnalis Muda
  Kapolda Riau saat hadiri pembukaan UKW Angkatan XXIII PWI Riau.(foto: mcr)UKW Angkatan XXIII PWI Riau Digelar, Ini Pesan Kapolda Irjen Pol M Iqbal
Bus TMP Pekanbaru tak laik jalan masih tetap dioperasikan.(foto: dini/halloriau.com)Ngeri! Bus TMP Pekanbaru Tetap Beroperasi Meski Pintu Tak Bisa Ditutup Sempurna
Rombongan Komisi IV DPRD Pekanbaru ditolak saat sidk ke PT Sumatera Kemasindo terkait dugaan pencemaran lingkungan.(foto: mimi/halloriau.com)Komisi IV DPRD Pekanbaru Geram PT Sumatera Kemasindo Tak Kooperatif
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved