www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Posko Angkutan Lebaran Ditutup, Bandara SSK II Pekanbaru Layani 168.802 Penumpang
 
Edan! Dokter Pakistan Sebarkan HIV Pakai Jarum Suntik Bekas, Korbannya Capai 90 Orang
Jumat, 03 Mei 2019 - 16:45:35 WIB

KARACHI - Setidaknya 90 orang di Pakistan, termasuk 65 anak-anak, diduga terinfeksi virus HIV dari jarum suntik yang sudah terkontaminasi. Polisi pun menangkap seorang dokter yang diduga menggunakan jarum suntik yang sudah terkontaminasi HIV tersebut.

"Kami telah menangkap seorang dokter setelah menerima keluhan dari otoritas kesehatan," kata Kamran Nawaz, kepala polisi setempat yang memimpin kasus di Kota Larkana, seperti dilaporkan AFP, Jumat (3/5/2019).

"Kami diberitahu bahwa dokter juga mengidap HIV," katanya.

Pihak berwenang pertama kali diperingatkan pekan lalu setelah 18 anak-anak dari kota di pinggiran kota dinyatakan positif terkena virus, yang menyebabkan AIDS. Hal ini mendorong petugas kesehatan untuk melakukan pemeriksaan lebih jauh.

Puluhan warga yang terinfeksi pun ditemukan.

"Lebih dari 90 orang dites positif HIV dan jumlah anak-anak adalah sekitar 65," kata Dr Abdul Rehaman, seorang pejabat kesehatan kabupaten di Larkana, kepada AFP.

Seorang pejabat kedua mengonfirmasi wabah itu, meskipun memberikan angka yang sedikit berbeda.

Pihak berwenang mengatakan pihaknya melacak wabah ke dokter tunggal, yang diyakini menggunakan jarum suntik yang sudah terkontaminasi HIV pada pasien.

Azra Pechuho, menteri kesehatan provinsi Sindh, mengonfirmasi penangkapan dokter tersebut.

"Darah orangtua dari anak-anak yang terinfeksi juga diuji, tetapi hasilnya negatif," tambah Pechuho.

Para pejabat sejak itu meluncurkan upaya pengujian dan pendidikan soal HIV yang lebih luas. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru membludak selama arus mudik dan balik Lebaran (foto/Yuni)Posko Angkutan Lebaran Ditutup, Bandara SSK II Pekanbaru Layani 168.802 Penumpang
Rayakan momen pasca-Lebaran Idulfitri 1445 H, dengan halalbihalal package di The Premiere Hotel (foto/Yuni)Nikmati Promo di The Premiere Hotel, Mulai dari Menginap Hingga Halalbihalal Package
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
  Pelepasan kafilah MTQ Kabupaten Pelalawan menuju Dumai di rumah Dinas Bupati (foto/Andi)Lepas Kafilah MTQ Tingkat Riau ke Dumai, Ini Pesan Bupati Pelalawan
Ilustrasi hujan lebat masih berpotensi mengguyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved