www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Septina Primawati dan Ferryandi Maju di Pilkada Inhil 2024, Diusung Partai Golkar
 
Sweet! Seorang Ibu Bagikan 200 Paket Permen kepada Penumpang Pesawat untuk Minta Maaf karena Bayinya
Sabtu, 02 Maret 2019 - 08:04:26 WIB

JAKARTA - Banyak orangtua yang sadar bahwa bepergian dengan anak-anak bukanlah tugas yang mudah. Apa lagi jika bepergian dengan pesawat.

Itu bahkan bisa sangat menyusahkan, jika bayi tiba-tiba menangis kencang, yang tidak jarang mengganggu orang lain.

Tapi ibu satu ini punya cara unik untuk menenangkan penumpang lain, agar tidak terganggu, kalau-kalau bayi nangis. Yakni dengan memberikan bingkisan manis.

Melansir Daily Mirror, Selasa (26/2/2019), kisah ini pertama kali dibagikan oleh seorang pengguna Facebook bernama Dave Corona.

"Dalam penerbangan sepuluh jam dari Seoul Korea ke San Francisco, seorang ibu membagikan lebih dari 200 tas goodie yang diisi dengan permen dan penyumbat telinga, kalau-kalau anaknya yang berumur empat bulan menangis selama penerbangan,” tulis Dave.

Dalam postingan foto itu terlihat bingkisan berisi permen, penyumbat telinga dan sebuah pesan manis.

"Halo, aku Junwoo dan aku berumur empat bulan.”

"Hari ini, saya pergi ke Amerika Serikat bersama ibu dan nenek saya untuk menemui bibi saya.”

"Saya sedikit gugup dan takut, karena ini adalah penerbangan pertama dalam hidup saya. Saya mungkin menangis atau membuat terlalu banyak suara.”

"Aku akan mencoba untuk diam, meskipun aku tidak bisa berjanji. Maafkan aku.”

"Jadi ibuku menyiapkan bingkisan kecil untukmu! Ada permen dan penyumbat telinga. Silakan gunakan ketika aku terlalu berisik.”

"Nikmati perjalananmu. Terima kasih."

Dan yang lebih mengejutkan, Dave menuliskan bahwa anak itu sama sekali tidak membuat keributan selama 10 jam penerbangan.

Postingan Dave sontak mendapat perhatian banyak warganet lain dan mulai meramaikan kolom komentar.

Mereka memuji betapa manisnya sikap ibu anak itu.

 “Wanita itu luar biasa!” tulis seorang warganet.

Sementara yang lain menulis, “Manis sekali.”

“Ide yang sangat bagus.” (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Hj Septina Primawati dan H. Ferryandi.Septina Primawati dan Ferryandi Maju di Pilkada Inhil 2024, Diusung Partai Golkar
Walikota Dumai bersama rombongan PWI Dumai saat halalbihalal.(foto: bambang/halloriau.com)Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Bupati Bengkalis, Kasmarni.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Kasmarni Deklarasikan Maju Pilkada Bengkalis 2024
  ilustrasi.Trafik Internet Naik 12.87 Persen, Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan Selama Ramadan dan Idul Fitri 2024
Konsumen Suzuki Jakarta, Yoga Nirmolo.(foto: istimewa)Hadirkan Jimny 5-Door, Suzuki Sukses Memanjakan Pecinta Offroad di Indonesia
Bupati Bengkalis, Kasmarni serahkan hadiah lomba lampu colok dan pawai takbir 2024.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Serahkan Hadiah Lomba Lampu Colok dan Pawai Takbir 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved