www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
 
Tak Lazim Tapi Keren! Sopir Bus Beli BMW Pake Uang Koin
Jumat, 28 September 2018 - 12:12:16 WIB

TONGREN – Uang koin biasanya dikumpulkan di suatu wadah untuk ditukarkan dalam bentuk kertas. Maklum saja, uang logam yang berat dianggap tidak praktis. Sehingga banyak orang yang mengabaikannya begitu saja.

Tetapi, seorang pria di Tongren, China, sukses mengumpulkan uang logam sampai jumlahnya cukup untuk membeli mobil BMW. Pria yang tidak disebutkan namanya itu mengumpulkan uang logam selama bertahun-tahun dari jerih payahnya sebagai sopir bus. Dia melakukan hal itu demi mewujudkan keinginannya yang unik.

Pria tersebut berharap suatu saat bisa memakai uang koin yang dikumpulkannya untuk membeli mobil. Setelah sekian lama menabung, akhirnya keinginan pria itu terwujud. Dia datang ke dealer untuk melihat mobil impiannya.

Diwartakan Oddity Central, Kamis (27/9/2018), karyawan dealer awalnya ragu melihat penampilan pria yang hendak membeli mobil BMW senilai 480.000 yuan atau sekitar Rp1 miliar. Namun, pria itu menjelaskan bakal membayar mobil tersebut dengan uang logam yang disusun rapi di mobil bak terbuka yang dibawanya.

Setelah melihat gunungan koin tersebut, petugas dealer mengizinkan si pria menjajal mobil BMW. Mereka yang merasa kewalahan meminta bantuan petugas bank menghitung uang tersebut.

Tak tanggung-tanggung, ada 11 petugas yang membantu menghitung koin seberat satu ton itu. Proses penghitungan uang koin itu memakan waktu sekitar 10 jam. Akhirnya, pria tersebut berhasil membawa pulang mobil impiannya itu. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Gubri, SF Hariyanto dijadwalkan buka MTQ Tingkat Provinsi di Dumai (foto/int)Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Bupati Afrizal Sintong melepas rombongan Kafilah Rohil untuk mengikuti MTQ ke-XLll Tingkat Provinsi Riau di Dumai (foto/afrizal)Lepas Kafilah Rohil Ikuti MTQ Riau di Dumai, Bupati Harap Juara Umum Lagi
Seleksi ulang pimpinan BRK Syariah sepi peminat (foto/Yuni)Hanya 3 Peserta, Seleksi Ulang Pimpinan BRK Syariah Sepi Peminat
  Pj Gubri SF Hariyanto meminta dukungan dari Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto/int)Pj Gubri Minta Dukungan Menhub dalam Gebyar BBI/BBWI 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Berimbas ke Karyawan, Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas ke PT TBS
Bus Sembodo ringsek tabrakan dengan truk di Sijunjung, Sumbar (foto/int)Gagal Nyalip, Bus Sembodo Tabrak Truk di Sijunjung Sumbar, Begini Kondisi Sopir
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved