www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Petani Binaan UD Rahmad Tani Pematang Reba Panen Raya Cabai
Rabu, 07 Februari 2018 - 12:38:23 WIB

INHU - Petani Binaan UD Rahmad Tani Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) bekerja sama dengan PT Ewindo Cap Panah Merah Provinsi Riau dan PT Yara Indonesia, Selasa (6/2/2018) menggelar Panen Raya tanaman Cabai jenis Laba F1 dan tanaman Tomat jenis Servo dan Tanyna di Kebun Cabai Mang Uteb Desa Talang Jerinjing Kecamatan Rengat Barat.

Tampak hadir Kabid Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kab. Inhu Yasma Indra, perwakilan PT. Yara Indonesia Area Manager Riau dan Sumbar Zettrisman, Marketing Representative Cap Panah Merah wilayah Riau Beri Rahmat Catra, Sekcam Camat Rengat Barat Sofyan, perwakilan Kodim 0302/Inhu Pelda Andre Adi, Bhabinkamtibmas Brigadir Hendrasyah Putra, para Petani dan masyarakat yang hadir.

Marketing Representative Cap Panah Merah Provinsi Riau Beri Rahmat Catra dalam arahannya mengatakan Ada sekitar kurang lebih 2 Hektar lahan yang ditanamin oleh Cabai dan Tomat. Untuk masa panen Cabai jenis Laba F1 sama Lado sekitar 85 hari, sedangkan Kalau tomat servo dan Tantyna di umur 70 hari sudah bisa panen.

"Saat ini Cabe Laba F1 sama Lado F1 dengan Tomat seluas 1 hektar terhitung mulai tanam di November 2017- Februari 2018 di desa talang jerinjing ini memasuki masa panen untuk periode pertama. Kemungkinan setelah ini bisa menanam Melon atau kacang panjang untuk memanfaatkan sisa sisa pupuk yang ada," ujarnya.

"Kita juga ada sebuah aplikasi yang bertujuan untuk membatu petani untuk bisa mengakses masalah pasar,teknis budidaya, PHT (pengendalian hama terpadu) berikut peserta teknis pemupukan secara online dengan nama aplikasinya bernama Sipindo. Bisa di download dari play store android anda," tambah Beri.

Sementara itu perwakilan dari PT. Yara Indonesia Zettrisman menyampaikan tentang keunggulan pupuk Yara, bahwa pemupukan pupuk Yara ini sangat baik untuk pemupukan tanaman cabe. Pupuk Yara berasal dari negara Norwegia kemudian lebih lanjut program pempupukan ini bisa untuk tanaman perkebunan dan tanaman Hortikultura.

"Keunggulan pupuk Yara cepat terserap, pupuk ini tersedia pada setiap Fase tanaman butiran berukuran seragam, Nutrisi seragam dalam setiap butirnya dan warna tidak luntur," jelasnya.

Masih kata Zettrisman, dapat juga disampaikan bahwa sekarang pupuk YaraMila NPK mempunyai merek dagang YaraMila Unik 16.16.16 , YaraMila Faster 25.7.7 , YaraMila Winner 15.09.20(S)+1.3MgO+3.4S+TE, YaraMila Palmae (Sawit) 13.11.21+2MgO+0.2B dan YaraMila Complex 12.11.18(s)+3MgO+8S+TE kemudian ada YaraLiva Tropicote N15.CaO26

Terpisah, Kabid Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Inhu Yasma Indra SP menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini Kita dapat menimbah Ilmu terutama kepada para petani.

"Perlu disampaikan anggaran 2018 dalam bidang pertanian, terutama untuk Cabai ada dana dari APBN, namun ini masih untuk kelompok petani wilayah Kecamatan Kuala Cenaku. Kita juga akan upayakan untuk para kelompok petani yang ada di setiap kecamatan di kabupaten Inhu ini mendapatkan dana dari situ," papar Yasma Indra.

Penulis : Andri
Editor : Yusni Fatimah
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Buang sampah sembarangan.(ilustrasi/int)DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
ilustrasi8 Tips Biar Lantai Rumah Kamu Wangi Abis Lebaran
Kafilah Siak di MTQ ke-42 Riau di Kota Dumai.(foto: diana/halloriau.com)Mantap, Kafilah Siak Masuk Final 8 Cabang Lomba MTQ ke-42 Riau
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, M Sabarudi.(foto: int)DPRD Ajak Masyarakat Dukung Kafilah Kota Pekanbaru di MTQ ke-42 Riau di Dumai
Suzuki New Carry mikro bus.(foto: istimewa)New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
  Sayembara maskot dan jingle Pilgubri 2024 (foto:kpuriau) Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024
Proses PPDB 2024.(ilustrasi/int)Disdik Pekanbaru Gandeng 3 OPD dalam PPDB 2024/2025
Anggota Komisi I DPRD Riau Mardianto Manan (foto:rinai/halloriau)Isu Gelombang Lanjutan Pejabat Pemprov Riau Mundur Berjamaah, Anggota DPRD Riau: Ada yang Tidak Beres
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Kadisdik Pekanbaru Imbau Sekolah Tak Lakukan Perpisahan di Hotel
Diskes Bengkalis bersama KPU Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Diskes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis Selama Pilkada 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved