www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Modus Baru Penyeludupan Sabu ke Lapas Tembilahan, Diselipkan dalam Bola Kasti
Senin, 02 Desember 2019 - 11:11:16 WIB
  Dua pelaku terkait pelemparan bola kasti berisi sabu ke dalam Lapas Tembilahan, saat akan diserahkan kepada petugas Polres Inhil.
Dua pelaku terkait pelemparan bola kasti berisi sabu ke dalam Lapas Tembilahan, saat akan diserahkan kepada petugas Polres Inhil.

Baca juga:

Napi Jaringan Teroris Pak Ngah Dipindahkan ke Lapas Kelas IIA Tembilahan
Modus Baru Penyeludupan Sabu ke Lapas Tembilahan, Diselipkan dalam Bola Kasti

INHIL - Renaldo Daeli kaget saat mendengar ada suara benda jatuh menimpa atap klinik Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Minggu (1/12/2019) sekitar pukul 18.30 WIB.

Penasaran, petugas di Blok Mahoni ini langsung mendekati sumber suara. Ternyata, bukan Renaldo saja yang mendengar suara itu. Riky Safdy yang bertugas di Ramin (Tahanan) juga mendengar. Kedua petugas ini bersamaan tiba di sumber bunyi itu.

Keduanya langsung curiga benda jatuh tadi bukan kebetulan setelah melihat ada seorang tahanan (Tamping) yang seakan menunggu benda tersebut dan langsung pergi. Kedua petugas ini mengejar dan merampas benda yang ada di tangan tahanan tadi. Ternyata sebuah bola kasti.

Setelah diperiksa, itu bukan bola kasti biasa. Tapi sudah diselipi 4 paket sabu senilai Rp10 juta. Mendapat temuan itu, kedua petugas tersebut langsung melapor ke komandan jaga hingga laporan itu kemudian sampai ke telinga Pelaksana Harian Kepala Lapas, Armaita.

Tamping berinisal EK itupun diinterogasi. EK mengaku diupah oleh seseorang di Blok Mahoni (H) untuk mengambil bola kasti tadi.

Peristiwa ini pun sampai ke Polisi Polres Inhil. EK dan oknum tahanan lain yang menyuruh mengambil bola kasti digiring ke Polres Inhil.

"Tadi sore petugas kita mendengar ada lemparan dari luar pagar ke dalam Lapas. Kuat dugaan yang ada di dalam bola kasti itu narkoba jenis sabu. Itulah makanya kasus ini langsung kita laporkan ke polisi," kata Armita, Senin (2/12/2019) pagi.

Atas kesigapan anak buahnya itu, Armita menyebut sesuai janji dia akan berikan reward kepada petugas yang sudah menggagalkan narkoba masuk ke Lapas.

"Kita akan berikan piagam penghargaan dan uang saku," ucapnya.

Modus memasukkan sabu ke Lapas Tembilahan bukan kali ini saja terjadi. Sebelumnya ada juga yang berusaha memasukkan narkoba yang diselipkan ke dalam jeruk. Lalu ada lagi yang menyimpan di dalam pampers anak.

Penulis : Yendra
Editor : Yusni Fatimah



   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Dumai bersama rombongan PWI Dumai saat halalbihalal.(foto: bambang/halloriau.com)Ribuan Tamu Undangan Ramaikan Halalbihalal di Rumah Walikota Dumai
Bupati Bengkalis, Kasmarni.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Kasmarni Deklarasikan Maju Pilkada Bengkalis 2024
Simpang SKA Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Ingin Rencana Pelebaran Jalan Simpang SKA Terealisasi Tahun ini
Suasana Bandara SSK II Pekanbaru.(foto: mcr)Meningkat Pesat, Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Selama Idulfitri Capai 157.480 Orang
Indra Gunawan Eet (kiri) dan Syahrial (kanan) (foto:ist) Golkar Siapkan Eet dan Syahrial Maju di Pilkada Bengkalis 2024
  Konsumen Suzuki Jakarta, Yoga Nirmolo.(foto: istimewa)Hadirkan Jimny 5-Door, Suzuki Sukses Memanjakan Pecinta Offroad di Indonesia
Bupati Bengkalis, Kasmarni serahkan hadiah lomba lampu colok dan pawai takbir 2024.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Serahkan Hadiah Lomba Lampu Colok dan Pawai Takbir 2024
Sebanyak 20 putra Riau mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Welder di BLK Kemenaker RI, Serang, Banten.(foto: istimewa)Pelatihan Vokasi Welder PHR, Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
Pembersihan Jalan Lintas Perkantoran Batu Enam pasca banjir sungai rokan.(foto: afrizal/halloriau.com)DLH Rohil Bersihkan Lumpur Pasca Banjir Sungai Rokan
Anggota DPRD Pekanbaru, Zulkarnain.(foto: int)Selalu Bermasalah, DPRD Minta Disdik Perbaiki Sistem PPDB
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved