www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
 
Dirut Bank Riau Kepri Dinobatkan sebagai The Best CEO 2017 Versi SWA
Minggu, 24 Desember 2017 - 04:37:32 WIB
Chief Editor SWA Kemal E Gani didampingi Managing Partner Dunamis Organization Services,  Tommy Sudjarwadi menyerahkan The Best CEO Award 2017 kepada Dirut Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari di Jakarta.
Chief Editor SWA Kemal E Gani didampingi Managing Partner Dunamis Organization Services, Tommy Sudjarwadi menyerahkan The Best CEO Award 2017 kepada Dirut Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari di Jakarta.

Baca juga:

Pembiayaan Gadai Emas Lebih Murah di BRK Syariah, Ujrahnya Hanya Rp6.000 per Gram
Sinergi Telkomsel, BRK Syariah, dan Bank Nagari: Hadirkan Paket Hemat Lengkap
Milad ke-58 Penuh Berkah, BRK Syariah Santuni 1.000 Anak Yatim dan Dhuafa

JAKARTA - Gambaran sebuah perusahaan besar dan kesuksesan yang diraih tentu tak terlepas dari sosok pemimpin dibaliknya. Sosok inilah yang berperan menentukan arah dan tujuan perusahaan sehingga hasil yang dicapai berbuah maksimal.

Bagi Bank Riau Kepri, sosok tersebut tak lain adalah DR Irvandi Gustari Direktur Utama Bank Riau Kepri. Atas dedikasi dan komitmennya dalam memimpin BUMD terbesar di Provinsi Riau dan Kepri, Irvandi terpilih menjadi salah satu The Best CEO 2017 yang diselenggarakan SWA bersama dengan perusahaan konsultan Dunamis, dan perusahaan riset IPSOS.

Tahun 2009 silam, Agus Martowardojo saat ini menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia  pernah dinobatkan sebagai The Best CEO 2010 versi SWA, ketika menjabat sebagai Dirut Bank Mandiri, dan pada tahun 2014 yang terpilih sebagai The Best CEO 2014 versi SWA adalah Ignasius Jonan saat menjabat sebagai CEO PT KAI,  yang saat ini menjabat sebagai  Menteri Energi & Sumber Daya Mineral RI,  dan   Arief Yahya saat menjabat sebagai Dirut PT. Telkom, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pariwisata Indonesia. Pada tahun 2017 ini, yang terpilih sebagai The Best CEO versi SWA ini adalah giliran Dirut Bank Riau Kepri, Irvandi Gustari.

Irvandi dan para The Best CEO 2017 lainnya yang disurvei berdasarkan konsep Four Roles of Leadership dan komitmen para karyawan. Dengan mengantongi skor tinggi untuk empat peran kepemimpinan, yaitu sebagai perintis, penyelaras, pemberdaya, dan panutan ditambah komitmen yang tinggi dari para karyawannya, Irvandi sukses mencetak kinerja bisnis yang kinclong.

Para alumni The Best CEO versi SWA ini terbukti berhasil naik ke jenjang kepemimpinan yang lebih tinggi dengan wewenang dan tanggung jawab yang lebih besar dan luas. Sebut saja nama-nama CEO level nasional seperti Gubernur BI Agus Martowardojo, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia Ignasius Jonan, Menteri Pariwisata Indonesia Arief Yahya dan mantan Dirut PT. Garuda Indonesia Emirsyah Satar pernah  pula dinobatkan sebagai The Best CEO pada ajang tersebut.

Penghargaan tertinggi level nasional tersebut diserahkan langsung oleh Chief Editor SWA Kemal E. Gani yang didampingi oleh Partner Dunamis Organization Services Tommy Sudjarwadi kepada Direktur Utama Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari, Kamis malam (21/12/117) di Ballroom Hotel Shangrila Jakarta.

Menurut Chief Editor SWA Kemal E. Gani, para CEO tersebut dipilih dan dikaji oleh tim dari SWA, Dunamis dan IPSOS dari 150 lebih peserta hasil saringan berdasarkan survei. Tujuan survey adalah mencari CEO-CEO terbaik, sekaligus bisa menjadi panutan pelaku bisnis nasional.

Bagi Irvandi, penghargaan ini melengkapi 22 penghargaan sebelumnya yang telah diraih dalam kategori The Best CEO atau The Best Leadership dalam kurun waktu 2015 sampai dengan 2017.  
Ia menambahkan, semua prestasi yang diraih oleh Bank Riau Kepri merupakan hasil perwujudan kebersamaan sinergi mulai dari para pemegang saham, jajaran komisaris, jajaran direksi, dan segenap karyawan serta media.

Turut hadir pada malam itu Pemimpin Divisi MSDM Bank Riau Kepri Yuharman beserta Pemimpin Desk Corsec Winovri. Melalui award ini, Bank berlogo tiga layar terkembang ini diharapkan dapat menjadi contoh baik kepada BUMD atau perusahaan lain untuk tetap tumbuh melalui langkah inovatif.(rilis) 



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
  Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Indra Gunawan Eet.Indra Gunawan Eet Disiapkan Maju di Pilkada Bengkalis 2024, Kembali Bertarung dengan Kasmarni
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved