www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Perkuat Silaturahmi, PT BSP Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis dan Perusahaan Media
 
Harga Tiket Pesawat Masih Tinggi, Jumlah Penumpang Bandara SSK II Turun Sejak Idul Fitri
Jumat, 06 September 2019 - 20:30:59 WIB

PEKANBARU - Jumlah penumpang di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru saat ini masih fluktuatif. Setiap harinya jumlah penumpang berkisar 8.000 hingga 9.000 orang.

"Saat ini tren penumpang masih fluktuatif di jumlah 8000 hingga 9000 setiap harinya," ujar Plt Manager of Airport Operation and Services Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru, Alyudha Heru Librawan dikutip dari Tribunpekanbaru, Jumat (6/9/2019).

Menurutnya, jumlah penumpang memang mengalami penurunan di bandara itu. Kondisi ini sebagai satu dampak dari masih tingginya harga tiket.

Jumlah penumpang sempat meningkat pada saat suasana mudik Lebaran 2019 lalu. Saat itu jumlah penumpang berkisar 10.000 orang hingga 13.000 orang.

Peningkatan ini terjadi setelah ada penurunan drastis jumlah penumpang hingga pertengahan tahun 2019. Ia menyebut sempat ada penurunan drastis jumlah penumpang sebelum Juni 2019.

Bahman saat itu jumlah penumpang berkisar 5000 orang. Namun Juli 2019 jumlah penumpang beranjak naik dari 8.000 hingga 9.000. "Tapi saat ini ada sejumlah airline juga sudah beranjak normal," paparnya. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PT Bumi Siak Pusako (BSP) menggelar buka puasa bersama jurnalis dan perusahaan media di Riau (foto/budy)Perkuat Silaturahmi, PT BSP Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis dan Perusahaan Media
Agung Toyota buka bersama komunitas, media, dan TVC di Pekanbaru (foto/budy)Buka Puasa Bersama Komunitas, TVC dan Media, Agung Toyota Berbagi dengan Anak Yatim
Ilustrasi hujan guyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Hujan Lebat Diprediksi Guyur Pekanbaru dan Sekitar, BMKG: Waspada Angin Kencang
  Petani sawit Riau diajak berinvestasi emas Antam untuk stabilitas finansial (foto/ilustrasi)Investasi Emas Pilihan Tepat untuk Petani Sawit Riau untuk Mengelola Aset
Bupati Rezita meresmikan keberadaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum pertama di Inhu (foto/ist)Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Pertama di Inhu Diresmikan, Ini Pesan Bupati
Ilustrasi petugas memadamkan kebakaran lahan di Provinsi Riau (foto/int)Pelalawan dan Meranti Terbanyak Sumbang Hotspot di Riau Hari Ini
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved