www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Anggaran Proyek Rp 159 Miliar, Korupsi Flyover Simpang SKA Rugikan Negara Hampir Separuhnya
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Berbagai Suku Tampilkan Seni Budaya di Puncak Festival Timang-Timang Mandau
Minggu, 05 Juni 2016 - 19:17:48 WIB

MANDAU - Berbagai suku di Kecamatan Mandau, tampilkan seni budaya di Malam Puncak Festival Timang-Timang Mandau yang digelar di halaman Gedung Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Mandau, Minggu malam (4/6/2016).
             
Penampilan seni budaya tersebut, diantaranya mulai dari lagu Melayu, Minang, seni kompang dari Mandau Berseri, reog Ponorogo dari IKJR Kecamatan Mandau. Kemudian tarian Putri Tujuh dari Suku Sakai di Kecamatan Mandau, tarian tradisional Rafa�i dari Suku Aceh di Mandau, Pertunjukan Lukah Gilo.
            
Keelokan penampilan seni budaya dari berbagai suku di Kecamatan Mandau ini, sangat menghibur masyarakat kota Duri. Karena masyarakat bisa langsung atau live menyaksikan seni budaya.
            
Malam puncak Festival Timang-timang Mandau 2016 ini dihadiri, Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Ketua TP PKK Bengkalis Kasmarni, Ketua LAMR Kecamatan Mandau Dzulfikar, Kepala Dinas Budparpora Eduar, Plt Camat Mandau Sapon, sejumlah kepala SKPD dan Camat se-Kabupaten Bengkalis serta ketua ikatan dan paguyuban yang ada di Mandau.
            
"Kami memberikan apresiasi atas konsistensi masyarakat di Kecamatan Mandau yang mempertahankan kebudayaan dan seni. Karena kebudayaan dan seni, merupakan salah satu kekuatan dalam menghadapi era globalisasi yang cenderung menggerus nilai-nilai kemanusiaan," ungkap Bupati Bengkalis Amril Mukminin.
           
Dikatakan mantan kepala desa Muara Basung ini, sebuah kearifan lokal yang dapat mencegah kehancuran itu, kebudayaan dan seni yang dimiliki, harus senantiasa kita kekal, meski dilestarikan. Daerah ini patut bersyukur, karena masyarakat masih memiliki sikap berkebudayaan dan berkesenian yang kuat, sehingga pembangunan di bidang kebudayaan dan seni terus mendapat perhatian yang besar dalam kebijakan pembangunan yang dilakukan.

"Bagi Pemerintah Kabupaten Bengkalis, keberadaan Disbudparpora, merupakan salah satu bentuk perhatian dimaksud. begitu juga dengan berbagai kegiatan yang dilaksanakan, seperti Festival Timang-Timang Mandau tahun 2016 ini," ujar Amril Mukminin.

Dikatakan Amril, perhatian terhadap seni budaya tidak akan memberikan hasil optimal, tanpa adanya keterlibatan dan dukungan berbagai pihak, misalnya para pecinta serta penggiat budaya dan seni di daerah ini. Momentum festival ini, dan sebagai salah satu bentuk dukungan untuk mewujudkan Provinsi Riau sebagai pusat kebudayaan Melayu di Asia Tenggara

Untuk itu, Bupati Amril Mukminin berharap Disbudparpora Kabupaten Bengkalis, bersama seluruh pemangku kepentingan terkait, terus meningkatkan sinergitas dan kolaborasi dalam menggali dan melestarikan budaya dan seni tempatan di daerah ini. tidak terkecuali yang ada di Kecamatan Mandau. 

Sebab, jika semua pihak menunjukkan kepedulian dan mau berbuat yang terbaik untuk itu, maka pembangunan kebudayaan dan seni akan bergerak ke arah yang kita harapkan besama.

Penulis: Zulkarnaen
Editor: Yusni Fatimah
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Flyover Simpang SKA Pekanbaru. (Fot0: Int)Anggaran Proyek Rp 159 Miliar, Korupsi Flyover Simpang SKA Rugikan Negara Hampir Separuhnya
Ilustrasi. (Foto: Int)Kasus PMK di Riau Bertambah Jadi 32 Ekor Ternak, Inhu Catat Kasus Terbanyak
Ilustrasi sawit. (Foto: Int)Harga CPO Naik, Harga TBS Sawit Plasma Riau Ikut Terdongkrak
Polres Pelalawan menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka penanganan banjir di wilayah Kabupaten PelalawanBanjir di Pelalawan, Polres dan Pemkab Tingkatkan Kesiapsiagaan
Corruption Eradication Committee (KPK) takes suitcase after searching PUPR Riau for alleged corruption in the Simpang SKA Flyover project.Corruption Eradication Commission Searches PUPR Riau Offices Related to The Pekanbaru SKA Intersection Flyover Issue
  Harga Emas Antam 1 gram di Pekanbaru tembus Rp 1,6 Juta (foto/riki)Harga Emas Antam di Pekanbaru Cetak Rekor Tertinggi, Tembus Rp 1,6 Juta per Gram
Pemprov Riau salurkan bantuan beras untuk korban banjir di Siak. (Foto: Media Center Riau)Pemprov Riau Salurkan Bantuan 7 Ton Beras untuk Korban Banjir Siak
Ilustrasi hujan. (Foto: Int)Update Cuaca Riau: BMKG Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Buruk
Bupati Kuantan Singingi, Suhardiman Amby melakukan mutasi pejabat eselon III dan IV dilingkup Pemkab Kuansing. (Foto: Ultra Sandi)Bupati Suhardiman Amby Rombak Jajaran Pejabat Eselon III dan IV, Berikut ini Namanya
ilustrasi banjir.Banjir Rendam Tiga SMA di Pelalawan, Pembelajaran Dialihkan ke Daring
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved